Bayar Air Kian Mudah, PTMB Jalin Kerja Sama dengan Bank BJB

oleh -
Penulis: Niken Sulastri
Editor: Ardiansyah
PTMB bersama Bank BJB menjalin kerja sama Foto: Niken/BorneoFlash.com
PTMB bersama Bank BJB menjalin kerja sama Foto: Niken/BorneoFlash.com

BorneoFlash.com, BALIKPAPAN – Untuk mempermudah pelanggan dalam melakukan pembayaran rekening air, Perumda Tirta Manuntung Balikpapan (PTMB) telah menjalin kerja sama dengan PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten, Tbk (Bank BJB) dalam hal pembayaran rekening air (Tagihan Air).

Kerja sama ditandai dengan penandatanganan perjanjian dilakukan oleh Pjs Direktur Utama PTMB, Agus Budi Prasetyo dan Pimpinan Cabang Bank BJB Balikpapan, Einz Rayviert Ohndy, di Aula Kantor Graha Tirta Manuntung, pada hari Selasa (9/5/2023).

Pjs Direktur Utama PTMB, Agus Budi Prasetyo, mengatakan PTMB telah melakukan kerja sama dengan Bank BJB terkait dengan pelayanan pembayaran rekening air. Hal ini untuk memudahkan masyarakat dalam melakukan pembayaran rekening air, karena menambah kanal pembayaran, yakni dari Bank BJB.

Masyarakat khususnya pelanggan sudah bisa memanfaatkan fasilitas ini. Apalagi Bank BJB telah menyediakan ATM Mobil di Halaman Kantor Graha Tirta Manuntung. “Ini bisa dimanfaatkan untuk masyarakat bukan hanya pegawai PTMB saja,” serunya.

Pjs Direktur Utama PTMB, Agus Budi Prasetyo Foto: Niken/BorneoFlash.com
Pjs Direktur Utama PTMB, Agus Budi Prasetyo Foto: Niken/BorneoFlash.com

Selain untuk pembayaran rekening air, masyarakat juga bisa memanfaatkan dengan transaksi perbankan lainnya. “Alhamdulillah, ini bagian dari memberikan kemudahan pelayanan kepada masyarakat,” ungkapnya.

Pelanggan PTMB dapat melakukan pembayaran waterbill dengan menggunakan bank BJB melalui mobile banking, BJB net dan ATM bank BJB.

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.