Habib Agil Abu Bakar Al Qadri Jabat Ketua Umum Masjid Agung At Taqwa Balikpapan Periode 2024-2029

oleh -
Penulis: Niken Sulastri
Editor: Ardiansyah
Pengukuhan Pengurus Masjid Agung At Taqwa Balikpapan Periode 2024-2029 oleh Wali Kota Balikpapan H. Rahmad Mas'ud, di Rumah Jabatan Wali Kota Balikpapan, pada hari Rabu (14/8/2024) malam. Foto: BorneoFlash/Niken Sulastri
Pengukuhan Pengurus Masjid Agung At Taqwa Balikpapan Periode 2024-2029 oleh Wali Kota Balikpapan H. Rahmad Mas'ud, di Rumah Jabatan Wali Kota Balikpapan, pada hari Rabu (14/8/2024) malam. Foto: BorneoFlash/Niken Sulastri

BorneoFlash.com, BALIKPAPAN – Pengurus Masjid Agung At Taqwa Balikpapan Periode 2024-2029 yang diketuai Habib Agil Abu Bakar Al Qadri, telah dikukuhkan Wali Kota Balikpapan H. Rahmad Mas’ud, di Rumah Jabatan Wali Kota Balikpapan, pada hari Rabu (14/8/2024) malam.

 

Wali Kota berharap kepengurusan yang baru ini, akan mampu memberikan yang lebih baik lagi, walaupun kepengurusan yang lalu sudah baik. “Pengurus saat ini lebih baik lagi, karena tantangan kita luar biasa kedepan. Balikpapan sebagai penyangga Ibu Kota Negara (IKN), akan banyak para pendatang ke Balikpapan,” ucapnya.

 

Tentunya, masyarakat Balikpapan terutama anak-anak harus dibekali agama melalui masjid. “Percuma anak-anak kita pintar secara intelektual tetapi nilai spiritual tidak ditanamkan kepada anak-anak kita,” katanya.

 

Untuk itu, para pengurus dapat memakmurkan masjid dan mensyiarkan agama, salah satu cara dengan mengundang para ulama untuk bisa meramaikan masjid kita. “Kita semua umat sehingga harus bersatu. Jadi jangan ada like dan dislike. Kita harus saling merangkul baik pengurus maupun masyarakat,” ungkapnya.

 

Walaupun tidak menjadi pengurus masjid, bukan berarti tidak terlibat dalam mengurus masjid, karena masjid ini adalah milik bersama dan menjadi tanggung jawab bersama khususnya untuk membina anak-anak sebagai generasi penerus melalui masjid.

 

Diakhir sambutan, Rahmad mengajak seluruh elemen masyarakat untuk menjaga Kota Balikpapan. “Mari kita bersatu untuk menjaga Kota Balikpapan. Doakan Kota Balikpapan,” ujarnya.

 

Ketua Umum Masjid Agung At Taqwa Balikpapan periode 2024-2029, Habib Agil Abu Bakar Al Qadri berharap para pengurus yang baru saja dikukuhkan dapat menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya.

 

Ia pun mengucapkan terima kasih kepada para pengurus Masjid Agung At Taqwa yang sebelumnya dan pengurus yang saat ini dikukuhkan.

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.