Komunitas Disabilitas Balikpapan Sambut Kunjungan Wakil Dubes Australia, Bangun Masa Depan Lebih Inklusif

oleh -
Penulis: Niken Sulastri
Editor: Ardiansyah
Kunjungan Wakil Duta Besar Australia untuk Indonesia, Gita Kamath di Kota Balikpapan, di Aula Balai Kota Balikpapan, pada hari Kamis (25/4/2024). Foto: BorneoFlash/niken Sulastri
Kunjungan Wakil Duta Besar Australia untuk Indonesia, Gita Kamath di Kota Balikpapan, di Aula Balai Kota Balikpapan, pada hari Kamis (25/4/2024). Foto: BorneoFlash/niken Sulastri

BorneoFlash.com, BALIKPAPAN – Sasana Inklusi dan Gerakan Advokasi Difabel (SIGAB) Indonesia menyambut kunjungan Wakil Duta Besar (Dubes) Australia untuk Indonesia, Gita Kamath di Kota Balikpapan.

 

Kunjungan untuk meninjau perkembangan Program Kemitraan Australia-Indonesia Menuju Masyarakat Inklusif (INKLUSI) yang diimplementasikan di kota ini. 

 

Kunjungan ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan Hari Anzac, sehingga Gita Kamath mengunjungi Kota Balikpapan dan Ibu Kota Nusantara (IKN) pada tanggal 23-25 April 2024.

 

“Melalui Program INKLUSI, SIGAB Indonesia melaksanakan program Strengthening Social Inclusion for Disability Equity and Rights (SOLIDER),” ucap Direktur SIGAB Indonesia, M. Joni Yulianto dalam sambutan pembukaannya, di Aula Balai Kota Balikpapan, pada hari Kamis (25/4/2024).

 

SOLIDER berfokus pada peningkatan akses difabel/penyandang disabilitas terhadap ketenagakerjaan inklusif, penerapan upaya pemulihan ekonomi, dan peningkatan partisipasi difabel dalam proses pengambilan keputusan dan pembangunan.

 

SIGAB memperkuat penyandang disabilitas melalui pembentukan Kelompok Disabilitas Kelurahan (KDK), yang bertujuan untuk memberikan ruang bagi penyandang disabilitas untuk berbagi ide dan aspirasi, serta untuk mengadvokasi hak-haknya termasuk meningkatkan partisipasi dalam pengambilan keputusan seperti musyawarah perencanaan pembangunan kelurahan.

 

SIGAB juga mendampingi penguatan Unit Layanan Disabilitas (ULD) bidang ketenagakerjaan, memperkuat aksesibilitas dan inklusifitas layanan publik, serta penguatan penyadaran pendidikan inklusif untuk mendukung akses kerja difabel. 

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.