Kirgistan Tahan Imbang Oman, Indonesia Lolos Babak 16 Besar Piala Asia 2023

oleh -
Editor: Ardiansyah
Pertandingan Oman vs Kirgistan pada laga pamungkas Grup F Piala Asia 2023 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Kamis (25/1/2024). Foto: HO/The-AFC.com.
Pertandingan Oman vs Kirgistan pada laga pamungkas Grup F Piala Asia 2023 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Kamis (25/1/2024). Foto: HO/The-AFC.com.

BorneoFlash.com – Timnas Indonesia dipastikan lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023. Hasil itu dikonfirmasi usai Kirgizstan menahan imbang Oman 1-1 dan Bahrain mengalahkan Yordania dengan skor 0-1 pada Kamis (25/1/2024) malam.

 

Hasil Kirgizstan 1-1 Oman membuat Timnas Indonesia berhak lolos ke fase gugur sebagai peringkat ketiga terbaik urutan keempat. Hasil itu membuat Oman finis dengan dua poin, terpaut satu angka dari Skuad Garuda.

 

Sementara kemenangan Bahrain atas Yordania memastikan posisi peringkat terbaik dari Grup E lebih unggul dibanding Indonesia.

 

Bahrain finis sebagai pemuncak klasemen Grup E dengan enam poin. Sedangkan Yordania finis di peringkat ketiga dengan empat poin.

 

Terdapat empat tim peringkat ketiga terbaik yang lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023 yaitu Yordania, Palestina, Suriah, dan Indonesia.

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.