BorneoFlash.com, BALIKPAPAN – Ketua Umum Asosiasi Pemerintah Provinsi Seluruh Indonesia (APPSI) Masa Bakti 2022-2023, resmi dijabat oleh Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) H Isran Noor.
Pergantian Ketua Umum APSSI yang sebelumnya Anies Rasyid Baswedan sebagai Gubernur DKI Jakarta telah usai, maka beralih kepada Wakil Ketua APSSI yakni H Isran Noor.
Serah terima jabatan dari Anies Rasyid Baswedan kepada H Isran Noor ditandai dengan Penyerahan bendera pataka APPSI kepada Isran Noor, dalam pembukaan Pra Rapat Kerja Nasional (Rakernas) APPSI tahun 2023, di Hotel Novotel Balikpapan, Rabu (26/10/2022) malam.
Rakernas APPSI tahun 2022, berlangsung selama dua hari mulai tanggal 26-27 Oktober 2022 di Kaltim.
Sesuai AD/ART, Wakil Ketua Umum langsung menjadi Ketua Umum apabila ketua sebelumnya berakhir masa jabatan sebagai Gubernur. Tercatat, Isran Noor menjabat sebagai Wakil Ketua Umum APSSI.
Ketua APPSI periode 2019-2023 Anies Rasyid Baswedan mengucapkan terima kasih kepada Bapak Isran Noor yang selama ini bersama dalam kepengurusan APPSI, dan saat ini meneruskan kepemimpinannya.