Sementara itu, Asisten I Sekretariat Kabupaten Mahulu, drg Agustinus Teguh Santoso hadir mewakili Bupati Bonifasius Belawan Geh, mengucapkan terima kasih kepada PT Ratah Indah, yang sudah menyelenggarakan turnamen olahraga ini.
Disamping sebagai sarana untuk bersilaturahmi dan mempersatukan masyarakat Mahulu yang majemuk, menjadi wadah untuk mencari bibit-bibit unggul atlet olahraga dari Mahulu.
“Dalam kesempatan kali ini kami sampaikan, seusai turnamen olahraga yang diadakan oleh PT Ratah Indah ini, kita akan kembali berbagai turnamen olahraga dalam rangka HUT ke-9 Mahakam Ulu. Kami mengundang semua lapisan masyarakat untuk ikut menyemarakkan acara HUT Mahulu nanti. Sekaligus kami mengundang Pak Wakil gubernur untuk kembali datang nanti,” sebut Teguh dalam sambutannya saat menutup turnamen Ratah Indah Cup Mahulu 2022.
Turnamen Ratah Indah Cup diselenggarakan dalam rangka memperingati HUT ke-13 PT Ratah Indah yang disemarakkan ratusan pemain dari cabang olahraga bola voli, sepak bola dan badminton.
Lewat turnamen ini, juga sekaligus untuk menghidupkan ekonomi masyarakat. Karena banyak mengikutsertakan UMKM yang berjualan sepanjang terlaksananya kompetisi. (Adv)