Rasakan Manfaat Program JKN-KIS, Jaenatun Bersyukur Dapat Bantuan dari Pemkot Balikpapan

oleh -
Jaenatun, salah satu warga Kota Balikpapan yang merasakan manfaat Program Jaminan Kesehatan Nasional-Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS). Foto: HO/BPJS Kesehatan.
Jaenatun, salah satu warga Kota Balikpapan yang merasakan manfaat Program Jaminan Kesehatan Nasional-Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS). Foto: HO/BPJS Kesehatan.

BorneoFlash.com, BALIKPAPAN – Dukungan Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan terhadap keberlangsungan Program Jaminan Kesehatan Nasional-Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS) terus diberikan. 

Dimulai bulan Oktober 2021, Pemerintah Kota Balikpapan secara resmi mendaftarkan warganya ke dalam Program JKN-KIS kelas 3.

Sampai dengan saat ini, jaminan Kesehatan gratis bagi warga Kota Balikpapan terus diberikan. Tercatat sebanyak 184.139 penduduk yang jaminan kesehatannya sudah dijamin oleh Pemkot Balikpapan.

Jaenatun, salah satu warga Kota Balikpapan merasakan manfaat bantuan ini. Jauh sebelum adanya bantuan dari Pemkot Balikpapan, dirinya sudah sering mengakses layanan kesehatan menggunakan Kartu JKN-KIS yang dimilikinya.

Namun sekarang dengan adanya bantuan ini, dirinya merasa sangat bersyukur. Bantuan ini sangat dirasakan manfaatnya karena dirinya tidak perlu lagi untuk membayar iuran tiap bulannya.

“Sebelum adanya bantuan dari Pemkot ini juga saya sudah sering pake kartu BPJS Kesehatan, bagi saya sangat bermanfaat sekali. Apalagi sekarang iurannya dibayarkan langsung oleh Pemkot, alhamdulillah makin terbantu. 

Saya juga beberapa kali menggunakan Kartu BPJS Kesehatan untuk berobat, mulai dari kontrol ke dokter sampai operasi” ujar Jaenatun yang kesehariannya berprofesi sebagai penjual makanan.

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.