Aspirasi Infrastruktur Jadi Skala Prioritas Reses Kamarudin di Kelurahan Baru Ulu

oleh -
Penulis: Niken Sulastri
Editor: Ardiansyah
Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Balikpapan Kamarudin gelar reses masa sidang III tahun 2022, di jalan Letjen Suprapto RT 17 Kelurahan Baru Ulu, Selasa (1/11/2022) malam. Foto: BorneoFlash.com/Niken Sulastri.
Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Balikpapan Kamarudin gelar reses masa sidang III tahun 2022, di jalan Letjen Suprapto RT 17 Kelurahan Baru Ulu, Selasa (1/11/2022) malam. Foto: BorneoFlash.com/Niken Sulastri.

BorneoFlash.com, BALIKPAPAN – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Balikpapan Kamaruddin gelar reses masa sidang III tahun 2022, di jalan Letjen Suprapto RT 17 Kelurahan Baru Ulu, Kecamatan Balikpapan Barat, Selasa (1/11/2022) malam.

Kegiatan reses diikuti perwakilan warga dari setiap RT di Kelurahan Baru Ulu.

“Hasil-hasil reses ini terkadang akan terseleksi sendiri oleh dinas terkait. Jadi yang dianggap layak dikerjakan dan yang tidak layak akan ditunda,” ujarnya kepada awak media seusai kegiatan reses.

Berbagai aspirasi disampaikan warga Kelurahan Baru Ulu diantaranya infrastruktur jalan seperti semenisasi, drainase , penerangan jalan umum di gang, usulan jembatan termasuk harga tabung gas yang mahal. “Mudah-mudahan apa yang diinginkan bapak-ibu bisa terwujud,” ucapnya.

Anggota Komisi III DPRD Balikpapan mengatakan infrastruktur dalam hal ini drainase dan semenisasi akan menjadi skala prioritas pada reses ini, karena kalau yang lain hal umum bukan berarti tidak prioritas tetapi masyarakat harus lebih aktif dalam hal itu. “Lebih pada infrastruktur seperti semenisasi dan drainase,” ujarnya.

Berkaitan dengan semenisasi dan drainase, lanjutnya dalam pengajuan infrastruktur jalan bisa melalui musrembang dan reses.

Jika belum pernah melakukan pengajuan maka usulan tersebut terlebih dahulu dibuatkan proposal, yang dilengkapi foto beserta ukuran.  

“Untuk saat ini aspirasi warga tidak bisa cepat terealisasi, karena APBD sudah disahkan,” sebutnya.

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.