PSSI, PT LIB, dan Mabes Polri Gelar Rakor Jelang Kick-off Liga 1  

oleh -
PSSI dan PT Liga Indonesia Baru terus koordinasi dengan pihak keamanan. dilakukan rapat koordinasi (rakor) antara PSSI, PT LIB dan Mabes Polri di Jakarta. Pada Selasa (19/07/2022) lalu. Foto: pssi.org
PSSI dan PT Liga Indonesia Baru terus koordinasi dengan pihak keamanan. dilakukan rapat koordinasi (rakor) antara PSSI, PT LIB dan Mabes Polri di Jakarta. Pada Selasa (19/07/2022) lalu. Foto: pssi.org

BorneoFlash.com, JAKARTA – Menjelang bergulirnya kompetisi Liga 1 2022/2023, PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) terus koordinasi dengan pihak keamanan. dilakukan Rapat Koordinasi (Rakor) antara PSSI, PT LIB dan Mabes Polri di Jakarta. Pada Selasa (19/07/2022) lalu. 

Hadir dalam agenda tersebut ASOPS Kapolri Irjen Irjen Pol. Agung Setya Imam Effendi beserta jajarannya. Sedangkan dari PSSI hadir Ketua Umum Mochammad Iriawan dan Sekjen Yunus Nusi.

Sementara itu, dari PT LIB hadir Direktur Utama PT LIB Akhmad Hadian Lukita dan Direktur Operasional Sudjarno.

Untuk memaksimalkan komunikasi dengan seluruh jajarannya, oleh Mabes Polri, agenda rakor tersebut juga dilakukan secara virtual yang diikuti 19 Polda di seluruh Indonesia dan Polres atau Polresta yang di setiap kotanya ada klub Liga 1 atau Liga 2.

Hadir pula manajer, perwakilan semua klub atau Ketua LOC dari klub-klub Liga 1 dan Liga 2 2022/2023.

Dalam penyampaian presentasinya, Mabes Polri menginformasikan terkait rencana proses pengamanan dan tata cara perizinan keramaian kompetisi. 

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.