Danrem 091/ASN Pimpin Sertijab Dandim 0912/Kutai Barat

oleh -
Danrem 091/ASN, Brigjen TNI Cahyo Suryo Putro saat memimpin serah terima jabatan Dandim 0912/KBR di Aula Makorem Samarinda. Foto : HO/Pendim 0912/KBR.
Danrem 091/ASN, Brigjen TNI Cahyo Suryo Putro saat memimpin serah terima jabatan Dandim 0912/KBR di Aula Makorem Samarinda. Foto : HO/Pendim 0912/KBR.

BorneoFlash.com, SENDAWAR – Jabatan Komandan Kodim (Dandim) 0912/KBR secara resmi telah diserahterimakan pada Jumat (9/7/2021) kemarin di Hall Korem 091/ASN.

Serah Terima jabatan (Sertijab) Dandim 0912/KBR itu dipimpin langsung oleh Danrem 091/ASN Brigjen TNI Cahyo Suryo Putro.

Dandim 0912/Kubar sebelumnya dijabat oleh Letkol Inf. Anang Sofyan Effendi, kini diserahterimakan kepada Letkol Kav. Yudhi Prasetyo Purnomo.

Dalam amanat yang dibacakan Danrem 091/ASN mengatakan serah terima jabatan maupun alih jabatan di lingkungan TNI AD pada dasarnya merupakan bagian dari upaya Pimpinan TNI AD khususnya jajaran Kodam VI/Mulawarman untuk meningkatkan kualitas pembinaan satuan.

” Selain itu, pemantapan manajemen organisasi serta pembinaan karier personel TNI-AD agar dapat mengembangkan Profesionalisme,” ujar Danrem 091/ASN, Brigjen TNI Cahyo Suryo Putro. 

Untuk diketahui, sebelumnya Letkol Kav Yudhi Prasetyo Purnomo menjabat sebagai Komandan Batalyon Kavaleri 1 Kostrad,

sedangkan Letkol Inf Anang Sofyan Effendi akan menjabat sebagai Dansecaba Rindam VI/Mulawarman.

“Saya harap pada Dandim yang baru dapat mengemban tugas dengan baik dan melanjutkan tugas yang positif serta kepada Letkol Inf Anang Sofyan Effendi saya mengucapkan terimakasih atas kinerja selama menjabat sebagai Dandim 0912/Kubar dapat bekerja dengan baik, harap Danrem. 

Danrem juga menambahkan, saat ini wabah Covid-19 hampir melanda seluruh daerah di negara kita, oleh sebab itu laksanakan koordinasi secara intensif kepada Pemerintah Daerah, Kepolisian, Satgas Covid-19 dan aparat terkait serta dengan cepat mengambil langkah-langkah untuk mengendalikan Covid-19 agar tidak meningkat penyebaranya.

“Tidak hanya selalu cepat dalam penanganan wabah Covid-19 namun juga harus cerdas dalam mengambil segala keputusan dan selalu bertindak yang terbaik dalam melaksanakan pencegahan penyebaran virus corona di wilayah perbatasan yang berada di Kutai Barat” pungkasnya. 

Baca Juga :  Ardiansyah: Tegakkan Aturan Harus Berkeadilan dan Tidak Ada Tebang Pilih 

(BorneoFlash.com/Lilis)

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.