Peringati HKN ke 60, Holding RS BUMN Resmikan RS Green Hospital dan Klinik Pratama di Balikpapan

oleh -
Penulis: Niken Sulastri
Editor: Ardiansyah
Grand Opening RS Pertamina Panorama Balikpapan serta Klinik Pratama Pertamina IHC Balikpapan, pada hari Selasa (12/11/2024). Foto: BorneoFlash/Niken Sulastri
Grand Opening RS Pertamina Panorama Balikpapan serta Klinik Pratama Pertamina IHC Balikpapan, pada hari Selasa (12/11/2024). Foto: BorneoFlash/Niken Sulastri

Klinik ini juga mendukung masyarakat yang membutuhkan layanan khusus melalui fasilitas home care, yang memungkinkan pasien mendapatkan perawatan kesehatan langsung di rumah.

 

Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Balikpapan, Ahmad Muzakkir, yang hadir pada acara peresmian RS Pertamina Panorama Balikpapan menyampaikan keyakinannya bahwa kehadiran rumah sakit ini akan memperkuat sektor kesehatan di Kota Balikpapan dan sekitarnya.

 

“Keberadaan RS Pertamina Panorama Balikpapan merupakan langkah besar dalam memperkuat sektor kesehatan di Kota Balikpapan. Rumah sakit ini tidak hanya menawarkan fasilitas medis yang modern, tetapi juga menciptakan suasana yang nyaman, sehingga masyarakat akan merasa seperti berada di tempat yang lebih ramah, bukan sekadar rumah sakit,” ucapnya.

 

Pemerintah Kota Balikpapan berkomitmen untuk memastikan bahwa setiap warga dapat mengakses layanan kesehatan dengan mudah dan cepat. “Dengan hadirnya rumah sakit ini, saya yakin kami semakin dekat dengan tujuan besar kita untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat, seiring dengan visi pemerintah dalam mendukung terwujudnya generasi Indonesia Emas 2045,” ujarnya.

 

Ahmad Muzakkir juga menekankan pentingnya kolaborasi antara fasilitas kesehatan yang ada di Balikpapan, untuk memberikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat. 

 

“Fasilitas lengkap dan tenaga medis yang profesional di RS Pertamina Panorama Balikpapan diharapkan dapat memberikan pelayanan yang lebih cepat dan responsif. Kecepatan dalam pelayanan adalah kunci, dan saya percaya rumah sakit ini akan memberikan hal tersebut dengan sangat baik,” ujarnya.

(Ki:ka) Direktur Utama Pertamedika IHC, dr. Lukman Ma'ruf, Pjs Wali Kota Balikpapan, Ahmad Muzakkir. Foto: BorneoFlash/Niken Sulastri
(Ki:ka) Direktur Utama Pertamedika IHC, dr. Lukman Ma’ruf, Pjs Wali Kota Balikpapan, Ahmad Muzakkir. Foto: BorneoFlash/Niken Sulastri

Selain itu, berharap rumah sakit ini dapat berkolaborasi secara erat dengan fasilitas kesehatan lain di Balikpapan, termasuk rumah sakit yang dikelola oleh pemerintah kota, untuk menciptakan sinergi yang maksimal.

 

“Saya sangat bangga dapat melihat salah satu pilar penting dalam pembangunan kesehatan ini terwujud, dan mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam mewujudkan RS Pertamina Panorama Balikpapan,” tutup Ahmad Muzakkir.

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.