Berikut Jadwal Debat Capres-cawapres 2024

oleh -
Penulis: Redaksi
Editor: Ardiansyah
Pengundian nomor urut peserta Pilpres 2024. Foto: CNN Indonesia/Adi Ibrahim
Pengundian nomor urut peserta Pilpres 2024. Foto: CNN Indonesia/Adi Ibrahim

BorneoFlash.com, JAKARTA – Komisi Pemilihan Umum (KPU) memperbaharui jadwal debat keempat cawapres-cawapres Pemilu 2024

 

Debat yang semula rencananya dilakukan 14 Januari berubah menjadi 21 Januari 2024. 

 

Ketua Divisi Sosialisasi dan Partisipasi Masyarakat KPU RIAugust Mellaz mengatakan, pada debat keempat awalnya direncanakan pada tanggal 14 Januari diubah pada tanggal 21 Januari 2024. 

 

“Seharusnya tanggal 12 Desember 2023, 22 Desember 2023, 7 Januari 2024, 21 Januari 2024, dan 4 Februari 2024,” kata August Mellaz kepada wartawan, Kamis (30/11/2023).

 

Berikut jadwal debat capres-cawapres terbaru dari KPU: 

  1. Selasa, 12 Desember 2023 
  2. Jumat, 22 Desember 2023 
  3. Minggu, 7 Januari 2024 
  4. Minggu, 21 Januari 2024
  5. Minggu, 4 Februari 2024 

 

Diketahui, KPU rencananya akan menggelar debat pasangan calon presiden dan wakil presiden sebanyak 5 kali selama masa kampanye 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024. Debat ini akan disiarkan di stasiun televisi nasional.

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.