Terbebas Puluhan Juta Rupiah Biaya Pengobatan Kanker, Kalimah Bersyukur Ada Program JKN-KIS

by -
Kalimah, Peserta Program JKN-KIS Terbebas Puluhan Juta Rupiah Biaya Pengobatan Kanker. Foto: HO.
Kalimah, Peserta Program JKN-KIS Terbebas Puluhan Juta Rupiah Biaya Pengobatan Kanker. Foto: HO.

BorneoFlash.com, BALIKPAPAN – Tak bisa dipungkiri, kehadiran BPJS Kesehatan dalam menyelenggarakan Program JKN-KIS menjadi angin segar bagi penderita penyakit kanker.

Pasalnya, penyakit yang menyita biaya yang sangat besar itu telah dijamin seluruhnya oleh program JKN-KIS. Dengan begitu, bagi para penyintas penyakit kanker tidak perlu lagi memikirkan mengenai biaya pengobatannya, karena seluruh pembiayaannya telah dibayarkan sepenuhnya oleh BPJS Kesehatan.

Hal tersebut dirasakan langsung oleh Kalimah. Ditemui di kediamannya, dirinya dan suaminya mengaku tengah menderita penyakit kanker tiroid dan kanker usus.

Namun, dirinya merasa bersyukur, karena seluruh biaya pengobatannya dijamin oleh BPJS Kesehatan. Walaupun dirinya sangat merasa terpukul karena beberapa waktu yang lalu suaminya telah meninggal dunia.

“Adanya BPJS Kesehatan ini sangat membantu saya dengan suami. Suami saya terkena penyakit kanker usus mulai tahun 2014 dan saya sendiri mulai tahun 2016. Beberapa kali suami saya berobat sampai ke Rumah Sakit Dokter Cipto Mangunkusumo di Jakarta.

Alhamdulillah, selama pengobatan selalu pakai BPJS Kesehatan. Selain itu, saya juga sempat tiga kali melakukan pengobatan sampai ke Rumah Sakit Hasan Sadikin Bandung.

Disana saya melakukan pengobatan terapi ablasi dan kalau dihitung biayanya lumayan besar. Biayanya bisa sampai enam atau tujuh juta. Alhamdulillahnya saya pakai BPJS Kesehatan” ujar Kalimah.

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.