Tidak Ada Biaya Berobat, BPJS Kesehatan Adalah Solusinya

oleh -
Mochammad Indra Irawan merupakan salah satu warga negara Indonesia yang tinggal di Kota Balikpapan, merasakan manfaat keberadaan program JKN-KIS. Foto : HO.
Mochammad Indra Irawan merupakan salah satu warga negara Indonesia yang tinggal di Kota Balikpapan, merasakan manfaat keberadaan program JKN-KIS. Foto : HO.

BorneoFlash.com, BALIKPAPAN – Program Jaminan Kesehatan Nasional-Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS) yang diselenggarakan BPJS Kesehatan menjadi andalan bagi masyarakat Indonesia. Salah satunya oleh Mochammad Indra Irawan. Ia merupakan salah satu warga negara Indonesia yang tinggal di Kota Balikpapan. 

Dirinya merasakan manfaat keberadaan program JKN-KIS pada saat istrinya melakukan proses persalinan. Ia dan istrinya merasakan kemudahan akses layanan kesehatan dan biaya persalinan di rumah sakit. Selain terbebas dari biaya, pelayanan rumah sakit sangat baik dirasakannya.

“Saya sangat merasa terbantu dengan adanya BPJS Kesehatan ini. Apalagi sewaktu istri saya melakukan proses melahirkan, semua biaya dijaminBPJS Kesehatan. Pelayanan rumah sakit pun sangat baik. Saya bisa bayangkan, kalau suatu saat saya tidak memiliki uang untuk berobat atau untuk istri melahirkan dan tidak ada BPJS Kesehatan mungkin saya akan kesulitan. Patut disyukuri untuk saat ini, ada BPJS Kesehatan, saya sangat merasa terbantu dan dimudahkan” ujar Mochammad Indra Irawan yang akrab disapa Indra.

Dirinya saat ini bekerja sebagai karyawan swasta disalah satu perusahan di Kota Balikpapan. Ia juga mengapresiasi kepada perusahaannya yang telah mendaftarkan dirinya dan keluarganya keProgram JKN-KIS. 

Menurutnya, Program JKN-KIS ini merupakan kebutuhan dasar seluruh keluarga. Sebagai informasi di Kota Balikpapan, jumlah Badan Usaha atau perusahaan yang telah mendaftarkan karyawannya ke Program JKN-KIS ada sebanyak  745 badan usaha.

“Saya juga mengucapkan terimakasih kepada perusahaan tempat bekerja saya yang telah mendaftarkan karyawannya ke BPJS Kesehatan. Bagi saya, BPJS Kesehatan ini kebutuhan dasar bagi keluarga. Saya juga tidak tahu kapan akan sakit dan tidak selamanya memiliki uang lebih. tapi dengan adanya BPJS Kesehatan ini, hidup saya jadi lebih tenang. untuk berobat ada BPJS Kesehatan” lanjut Indra.

Baca Juga :  Akses Layanan Kesehatan Semakin Mudah Sejak Ada Program JKN-KIS

Ia pun berharap agar Program JKN-KIS yang diselenggarakan oleh BPJS Kesehatan ini dapat bermanfaat seterusnya untuk masyarakat Indonesia, bermanfaat dalam hal kesehatan dan keuangan masyarakat. (*)

 

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.