Proteksikan Kesehatan Keluarga dengan Menjadi Peserta JKN-KIS

oleh -
Program Jaminan Kesehatan Nasional-Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS) kini menjadi pilihan bagi masyarakat indonesia.
Program Jaminan Kesehatan Nasional-Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS) kini menjadi pilihan bagi masyarakat indonesia.

BorneoFlash.com, BALIKPAPAN – Program Jaminan Kesehatan Nasional-Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS) kini menjadi pilihan bagi masyarakat indonesia, Selasa (09/02/2021).

Hal tersebut dapat dilihat dari jumlah peserta JKN-KIS yang kini mencapai sekitar 222 juta jiwa. Salah satu dari peserta tersebut adalah Jani Ratu.

Ia merupakan warga Kota Balikpapan yang merasakan manfaat adanya program yang diselenggarakan oleh BPJS Kesehatan tersebut.

Keberadaan program tersebut dijadikan dirinya sebagai hal untuk memproteksikan dirinya dan anggota keluarganya dalam pembiayaan pelayanan kesehatan.

Saat dikunjungi di kediamannya, Ia menyebutkan sudah beberapa kali ia dan keluarganya memanfaatkan Program JKN-KIS ini.

Selain kemudahan dalam mengakses pelayanan kesehatan, Ia juga menyebutkan tidak perlu lagi memikirkan biaya yang akan dikeluarkan untuk berobat di rumah sakit ataupun fasilitas kesehatan lainnya.

“Saya dan keluarga sudah beberapa kali memanfaatkan adanya Program JKN-KIS atau BPJS Kesehatan ini. Terutama jika anak saya sakit dan harus berobat ke klinik atau kerumah sakit. Saya cukup mengikuti prosedur yang ada, semua layanan terlayani dengan sangat baik” ujar Jani saat dikunjungi di rumahnya (18/01/2021).

Saat ini Ia bekerja di salah satu perusahaan di Kota Balikpapan, Ia menyebutkan adanya BPJS Kesehatan ini sudah cukup menjadi jaminan kesehatan bagi karyawan.

Pelayanan yang diberikan oleh rumah sakit maupun fasilitas kesehatan lain sudah dirasakannya sangat baik.

“Saat ini saya bekerja disalah satu perusahaan, Saya rasa jaminan kesehatan untuk karyawan cukup menggunakan BPJS Kesehatan. Untuk potongan iurannya juga relatif sangat terjangkau apalagi jika dihitung untuk keseluruhan anggota keluarga saya. Untuk pelayanan di klinik atau rumah sakit, saya rasakan sudah sangat baik, Hal itu saya rasakan beberapa kali waktu berobat” lanjut Jani.

Baca Juga :  Bupati Paser Pimpin Upacara Apel Siaga Penanggulangan Bencana Alam

Ia juga mengapresiasi terkait pelayanan yang diberikan oleh BPJS Kesehatan. Layanan online yang diberikan oleh BPJS Kesehatan menjadikan kemudahan untuk melakukan pelayanan administrasi.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada BPJS Kesehatan dan rumah sakit atau klinik lainnya yang telah memberikan pelayanan yang baik bagi masyarakat. Selain itu juga saya mengapresiasi layanan online yang diberikan oleh BPJS Kesehatan sehingga peserta tidak perlu lagi untuk datang ke kantor cabang” tutup Jani.(*)

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.