Polresta Balikpapan Hadiri Rakor Lintas Sektoral, Siap Amankan Idul Fitri 1446 H 

oleh -
Penulis: Agung Putra
Editor: Janif Zulfiqar
Jajaran Polresta Balikpapan mengikuti Rapat Koordinasi Lintas Sektoral yang digelar oleh Mabes Polri (STIK Lemdiklat Polri), Pada Senin (10/3/2025). Foto: HO/Humas Polresta Balikpapan
Jajaran Polresta Balikpapan mengikuti Rapat Koordinasi Lintas Sektoral yang digelar oleh Mabes Polri (STIK Lemdiklat Polri), Pada Senin (10/3/2025). Foto: HO/Humas Polresta Balikpapan

BorneoFlash.com, BALIKPAPAN – Jelang perayaan Idul Fitri 1446 H, jajaran Polresta Balikpapan mengikuti Rapat Koordinasi Lintas Sektoral yang digelar oleh Mabes Polri (STIK Lemdiklat Polri). 

 

Rapat ini menjadi langkah strategis dalam memastikan pengamanan arus mudik, tempat keramaian, serta pelaksanaan Salat Idul Fitri berjalan dengan aman dan kondusif.  

 

Rakor yang dipimpin langsung oleh Kapolri ini turut dihadiri jajaran kementerian terkait, Panglima TNI, serta berbagai instansi pemerintahan dan keamanan.

 

Dengan kehadiran lintas sektor, koordinasi diharapkan dapat memperkuat sinergi dalam menghadapi potensi tantangan selama momen puncak Lebaran 2025.  

 

Dari Polresta Balikpapan, hadir langsung Kapolresta Balikpapan, Kombes Pol Anton Firmanto, SH, SIK, MSi, didampingi Wakapolresta AKBP Hendrik EB, SH, SIK, serta para pejabat utama dan kapolsek jajaran. 

 

Rapat berlangsung di Ruang Rapat Satya Happrabu, lantai 2 Polresta Balikpapan, dengan suasana kondusif dan penuh strategi untuk kesiapan pengamanan, Senin (10/3/2025).

 

Dalam rakor ini, dibahas berbagai aspek penting pengamanan, termasuk rekayasa lalu lintas untuk mengantisipasi lonjakan pemudik, pengamanan pusat perbelanjaan dan tempat wisata, serta pengamanan masjid dan lapangan yang menjadi lokasi Salat Idul Fitri.  

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.