Makmur Marbun Serahkan Ganti Rugi Tahap Pertama Pembangunan Bandara VVIP IKN bagi Masyarakat Terdampak

oleh -
Editor: Ardiansyah
Pj Bupati PPU Makmur Marbun menyerahkan simbolis ganti rugi lahan Bandara VVIP IKN, Selasa (27/2/2024). Foto: IST/DiskominfoPPU
Pj Bupati PPU Makmur Marbun menyerahkan simbolis ganti rugi lahan Bandara VVIP IKN, Selasa (27/2/2024). Foto: IST/DiskominfoPPU

BorneoFlash.com, PENAJAM – Pembangunan Bandara VVIP Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) memberi dampak kepada masyarakat di sekitarnya, namun Pemerintah telah persoalan ganti rugi.

 

Penyerahan ganti rugi tahap pertama secara simbolis dilakukan oleh Penjabat (Pj) Bupati PPU Makmur Marbun bersama pejabat Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Timur (Kaltim) di sekitar lokasi bandara, Selasa (27/2/2024) siang.

 

Makmur Marbun mengatakan bahwa pemerintah tidak mungkin menyengsarakan masyarakat dan berjanji segera menyelesaikan persoalan ganti rugi. Bahkan sejak awal ia telah menyampaikan kepada masyarakat yang terdampak pembangunan bandara VVIP.

 

“Artinya pemerintah tidak ingin membuat masyarakat sengsara. Sekarang itu terbukti pemerintah sudah melakukan langkah-langkah dan hari ini masyarakat telah menerima hak mereka untuk tahap pertama,” kata Makmur Marbun.

 

Ditambahkan Marbun, proses pembayaran kepada masyarakat terdampak proyek pembangunan bandara tersebut tidak berhenti sampai di sini. Tetapi dalam waktu dekat juga akan dilakukan realisasi untuk tahap dua dan tiga yang merupakan sisi darat pembangunan bandara tersebut.

 

“Ini sebenarnya adalah rangkaian tugas tim terpadu. Bagaimana penyelesaian dari sisi dampak sosialnya, salah satunya yaitu pergantian tanam tumbuh yang diatur dalam regulasi.

 

Dan hari ini appraisalnya sudah dibuat jumlahnya, sudah ada masing-masing penerima bahkan ada yang sampai Rp 2,4 miliar untuk satu orang terkait ganti rugi tanam tumbuh ini,” bebernya.

 

Dia berharap masyarakat penerima ganti rugi tahap pertama untuk sisi udara tersebut dapat menjadi agen perubahan yang nantinya bisa mensosialisasikan kepada masyarakat lainnya. Karena masih ada tahap selanjutnya yang akan diberikan kepada masyarakat di wilayah itu.

 

Baca Juga :  HUT ke 62 PT Jasa Raharja, Nasjwin Terima Penghargaan Pengabdian

“Nah artinya ini sudah sesuai regulasi dengan tanam tumbuhnya yang kita sampaikan kepada mereka. Jadilah mereka agen perubahan untuk menyampaikan kepada masyarakat yang lain. Kan masih ada tahap kedua, ketiga, lebih dari 600 orang di sana.

 

Untuk gedung dan terminal sisi darat tahap dua, Kamis nanti akan kita rilis dengan Menteri Perhubungan. Jadi tahap dua dan tiga akan dilakukan lagi,” katanya.

 

Turut hadir dalam kegiatan ini, Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Pemkab PPU Sodikin beserta sejumlah pejabat terkait lainnya.

 

Selain itu juga hadir puluhan masyarakat terdampak sosial proyek pembangunan bandara VVIP di wilayah itu. (Adv/*DiskominfoPPU)

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.