Wawali Apresiasi Muscab Gabungan PKS Balikpapan, Dorong Kolaborasi Politik untuk Pembangunan Kota Beradab

oleh -
Penulis: Niken Sulastri
Editor: Ardiansyah
Wakil Wali Kota Balikpapan, H. Bagus Susetyo, saat membuka Muscab Gabungan PKS se Kota Balikpapan, di Grand Tiga Mustika Hotel Balikpapan, pada Minggu (16/11/2025). Foto: BorneoFlash/Niken Sulastri
Wakil Wali Kota Balikpapan, H. Bagus Susetyo, saat membuka Muscab Gabungan PKS se Kota Balikpapan, di Grand Tiga Mustika Hotel Balikpapan, pada Minggu (16/11/2025). Foto: BorneoFlash/Niken Sulastri

BorneoFlash.com, BALIKPAPAN – Wakil Wali (Wawali) Kota Balikpapan, H. Bagus Susetyo, menyampaikan apresiasi terhadap pelaksanaan Musyawarah Cabang (Muscab) Gabungan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) se-Kota Balikpapan. 

 

Kegiatan ini dinilai memiliki nilai strategis sebagai ruang silaturahmi dan konsolidasi, dalam memperkuat solidaritas serta jaringan komunikasi politik di daerah.

 

Atas nama Pemerintah Kota Balikpapan, Bagus Susetyo menyambut baik agenda tersebut dan menyebut PKS sebagai mitra koalisi yang selama ini turut mendukung berbagai program pembangunan di Kota Balikpapan.

 

“PKS merupakan koalisi yang sudah terbentuk dari pusat sampai daerah, dan selama ini kami merasa terbantu karena selalu didukung penuh terkait program-program kami di Balikpapan,” ujar Bagus, saat membuka kegiatan tersebut, di Grand Tiga Mustika Hotel Balikpapan, pada Minggu (16/11/2025).

 

Bagus menegaskan bahwa pembangunan Balikpapan tidak mungkin dilakukan hanya oleh pemerintah eksekutif. Kolaborasi bersama legislatif, partai politik, dan masyarakat menjadi fondasi utama dalam menghadapi tantangan ke depan.

Muscab Gabungan PKS se Kota Balikpapan, di Grand Tiga Mustika Hotel Balikpapan, pada Minggu (16/11/2025). Foto: BorneoFlash/Niken Sulastri
Muscab Gabungan PKS se Kota Balikpapan, di Grand Tiga Mustika Hotel Balikpapan, pada Minggu (16/11/2025). Foto: BorneoFlash/Niken Sulastri

“Kami tidak bisa sendiri, masih harus dibantu teman-teman legislatif dan masyarakat. Tantangan semakin sulit, tapi Percayalah, Rahmad Mas’ud dan Bagus Susetyo bersama PKS akan tetap menyelesaikan program-program yang sudah menjadi janji kampanye,” tegasnya.

 

Ia berharap Muscab ini dapat melahirkan PKS Balikpapan yang semakin solid dan kontributif dengan gagasan strategis yang bermanfaat luas, bukan hanya untuk internal partai.

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

Jangan ketinggalan berita terbaru! Follow Instagram  dan subscribe channel YouTube BorneoFlash Sekarang

No More Posts Available.

No more pages to load.