Duta SMAN 6 Kunjungi Polresta Balikpapan: Bersatu Lawan Judol dan Narkoba di Kalangan Pelajar

oleh -
Penulis: Agung Putra
Editor: Janif Zulfiqar
Puluhan siswa yang tergabung dalam Duta Pelajar SMA Negeri 6 Balikpapan melakukan kunjungan inspiratif ke Mapolresta Balikpapan, Pada Senin (2/6/2025). Foto: HO/Humas Polresta Balikpapan
Puluhan siswa yang tergabung dalam Duta Pelajar SMA Negeri 6 Balikpapan melakukan kunjungan inspiratif ke Mapolresta Balikpapan, Pada Senin (2/6/2025). Foto: HO/Humas Polresta Balikpapan

BorneoFlash.com, BALIKPAPAN – Generasi muda Balikpapan bergerak, Puluhan siswa yang tergabung dalam Duta Pelajar SMA Negeri 6 Balikpapan melakukan kunjungan inspiratif ke Mapolresta Balikpapan, Pada Senin (2/6/2025), dalam rangka memperkuat sinergi pencegahan judi online (Judol) dan bahaya narkotika di lingkungan pelajar.

 

Kunjungan ini disambut hangat oleh Wakapolresta Balikpapan, AKBP Hendrik EB, SH, SIK, yang didampingi Kasat Reskoba AKP Bangkit Danjaya, SH, MA, dan Kasat Binmas AKP Sutrisno. Mereka menerima audiensi dari pihak SMA 6 Balikpapan yang tengah bersiap mewakili Kota Balikpapan dalam lomba pembinaan masyarakat tingkat Provinsi Kalimantan Timur.

 

Agenda pertemuan tak sekadar ajang silaturahmi. Dalam suasana penuh keakraban, diskusi mengalir dinamis membahas langkah strategis dan kolaboratif antara pihak sekolah dan kepolisian dalam menyelamatkan generasi muda dari bahaya laten judol dan narkoba.

 

Kita tak ingin generasi emas ini dirusak oleh racun digital seperti judi online maupun narkotika. Pencegahan harus dimulai dari sekolah dan keluarga, didukung aparat,” tegas AKBP Hendrik di hadapan para duta pelajar dan guru pendamping.

 

Kegiatan ini diharapkan mampu menjadi role model kolaborasi edukatif antara institusi pendidikan dan aparat penegak hukum. Adapun tujuan utama dari kegiatan ini meliputi:

  • Meningkatkan kesadaran siswa terhadap bahaya judi online dan narkotika.
  • Mencegah keterpaparan pelajar terhadap pengaruh negatif yang dapat merusak masa depan.
  • Menguatkan semangat pelajar sebagai agen perubahan, yang menyebarkan nilai positif di lingkungan sekolah dan masyarakat.

 

“Kami sangat mendukung program ini. SMA 6 bukan hanya siap berlomba, tapi siap menjadi garda terdepan dalam perang melawan bahaya narkoba dan judi online,” ujar AKP Bangkit Danjaya.

Baca Juga :  Kita Bisa dan Harus Bisa, PPU Menyala

 

Kasi Humas Polresta Balikpapan, Ipda Sangidun, menambahkan bahwa kegiatan berlangsung dalam suasana hangat, antusias, dan penuh semangat kekeluargaan.

 

Keterlibatan aktif para duta pelajar, guru pendamping, hingga personel Polresta menjadi bukti bahwa semua elemen siap menjaga pelajar dari pengaruh negatif yang merusak,” ucapnya.

 

Sebagai bentuk komitmen, Polresta Balikpapan dan SMA 6 Balikpapan sepakat menjalin kerja sama berkelanjutan dalam bentuk:

  • Sosialisasi rutin dan edukasi interaktif di sekolah
  • Pemberdayaan pelajar sebagai duta anti narkoba dan anti judol
  • Penguatan pengawasan dan bimbingan kepada siswa

 

Dengan langkah-langkah ini, Polresta Balikpapan menunjukkan bahwa penanganan bahaya sosial seperti judol dan narkoba bukan hanya tanggung jawab polisi, tapi tugas bersama untuk melindungi masa depan bangsa. Karena menyelamatkan satu generasi, adalah menyelamatkan Indonesia. (*)

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.