Yono Sebut Pemkot Balikpapan Tingkatkan Kepedulian Sosial dan Keagamaan Melalui Safari Ramadan

oleh -
Penulis: Niken Sulastri
Editor: Ardiansyah
Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Balikpapan, Yono Suherman. Foto: BorneoFlash/Niken Sulastri
Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Balikpapan, Yono Suherman. Foto: BorneoFlash/Niken Sulastri

BorneoFlash.com, BALIKPAPAN – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Balikpapan, Yono Suherman, menegaskan bahwa kegiatan Safari Ramadan yang digelar oleh pemerintah kota (Pemkot) bertujuan untuk mempererat hubungan antara pemerintah, mitra kerja, dan masyarakat. 

 

Selain memperkuat silaturahmi, kegiatan ini juga merupakan wujud nyata kepedulian pemerintah terhadap kegiatan keagamaan selama bulan suci Ramadan.

 

“Safari Ramadan bukan sekadar acara silaturahmi, tetapi juga sebagai bukti bahwa pemerintah peduli terhadap kegiatan keagamaan yang berlangsung selama Ramadan. Tujuannya adalah untuk meningkatkan keimanan masyarakat dan mempererat persaudaraan antar umat,” ujar Yono dalam keterangannya, pada Rabu (5/3/2025).

 

Politisi Partai Nasdem ini menambahkan bahwa Safari Ramadan juga menjadi bentuk perhatian pemerintah terhadap keberadaan pondok pesantren dan panti asuhan di Balikpapan. “Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat yang lebih besar kepada pesantren dan panti asuhan, serta membantu meringankan kebutuhan mereka,” tambah Yono.

 

Selama bulan Ramadan, pemerintah kota berkomitmen untuk lebih dekat dengan masyarakat, terutama yang selama ini sulit dijangkau karena keterbatasan waktu. Safari Ramadan memberikan kesempatan bagi pemerintah untuk berinteraksi langsung dengan masyarakat dan berjumpa dengan tokoh agama, seperti ulama dan habib, yang ada di Balikpapan.

 

“Balikpapan adalah kota iman, dan kami ingin mempertegas visi kota ini dengan semangat kebersamaan. Melalui Safari Ramadan, kami berharap dapat mempererat kinerja pemerintah dan meningkatkan keimanan serta memperkuat hubungan antar umat beragama di kota ini,” jelas Yono, yang juga merupakan anggota DPRD dari Dapil Balikpapan Selatan.

 

Selain itu, Safari Ramadan juga melibatkan pembagian sembako kepada pondok pesantren di Balikpapan, sebagai bentuk dukungan terhadap pendidikan agama. “Ini adalah wujud kepedulian pemerintah Kota Balikpapan terhadap keberadaan pondok pesantren yang memiliki peran penting dalam pendidikan agama,” katanya.

Baca Juga :  DPRD Kota Bontang Harap Nelayan Segera Laporkan Oknum yang Pengguna Bom Ikan 

 

Dalam kesempatan tersebut, Yono juga mengingatkan pentingnya menjaga keharmonisan antar umat beragama di Balikpapan, yang dikenal sebagai miniatur Indonesia dengan lebih dari 200 paguyuban yang mewakili berbagai suku dan agama. “Balikpapan adalah kota yang sangat multikultural. Oleh karena itu, kita harus terus saling menghormati dan menjaga keharmonisan antar umat beragama,” ujar Yono.

 

Safari Ramadan yang digelar dua kali seminggu ini diharapkan dapat memperkuat ikatan antara pemerintah dan masyarakat serta menjadi ajang untuk meningkatkan kesadaran bersama mengenai pentingnya kebersamaan dan saling menghormati antar umat beragama. 

 

Yono berharap, kegiatan ini akan semakin mendekatkan pemerintah dengan masyarakat dan menjadi momentum untuk mempererat tali persaudaraan antar sesama. (Adv)

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.