Selain infrastruktur, penataan kota juga menjadi fokus Saefuddin. Ia menyampaikan pesan yang diterimanya dari Presiden RI, Prabowo Subianto, saat pelantikan, yang menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah daerah dan pemerintah pusat dalam mengimplementasikan kebijakan nasional hingga ke tingkat daerah.
Selain itu, ia juga menggarisbawahi pesan penting mengenai pelayanan publik.
Menurutnya, seorang pemimpin daerah harus mengutamakan kepentingan masyarakat dan memastikan pelayanan yang optimal selama masa jabatannya hingga tahun 2030.
Salah satu program nasional yang menjadi perhatian Saefuddin adalah program Makan Bergizi Gratis (MBG), yang saat ini telah diujicobakan di satu sekolah di Kecamatan Samarinda Utara.
Namun, ia mengakui bahwa implementasi program ini secara menyeluruh masih menunggu kepastian lebih lanjut dari pemerintah pusat.
“Program ini merupakan kebijakan nasional, dan kami di daerah mengikuti arahan yang diberikan. Saat ini, kami masih menunggu kejelasan lebih lanjut, mengingat kepala daerah juga tengah menjalani kegiatan retret. Sementara itu, program yang telah berjalan masih dalam tahap percontohan dan evaluasi,” pungkasnya.