BorneoFlash.com, TEKNO – Belakangan ini, pengguna Gmail disarankan untuk mengganti alamat email mereka pada tahun 2025, memicu berbagai pertanyaan dan kekhawatiran di kalangan pengguna lama.
Berikut alasan di balik anjuran ini:
Gmail dengan lebih dari 2,5 miliar pengguna, merupakan salah satu layanan email terbesar dan menjadi target utama serangan siber yang memanfaatkan teknologi AI.
Salah satu penyebabnya adalah meningkatnya masalah keamanan, di mana data sensitif pengguna sering kali menjadi sasaran. Baru-baru ini, Forbes melaporkan adanya serangan melalui notifikasi Google Calendar yang mengeksploitasi Gmail.
Untuk mengurangi risiko serangan lebih lanjut, mengganti alamat email adalah langkah pencegahan yang dapat meningkatkan perlindungan data pribadi pengguna. Keputusan ini juga sejalan dengan langkah Google dalam menghadirkan inovasi AI untuk memperkuat sistem keamanannya, terutama dalam melawan phishing, malware, dan spam.
Google bahkan telah meluncurkan model AI terbaru yang dilatih khusus untuk menanggulangi ancaman tersebut, dengan harapan dapat memperkuat pertahanan Gmail terhadap serangan siber.
Di sisi lain, ancaman phishing dan malware melalui email terus meningkat, seiring dengan perkembangan kecerdasan buatan (AI). Kemampuan AI yang semakin canggih memungkinkan penjahat siber menciptakan serangan yang semakin sulit dikenali.