“Prestasi dan kontribusi dari setiap elemen masyarakat terutama pelajar Nahdlatul Ulama menjadi pondasi keberhasilan Balikpapan sampai dengan saat ini,” terangnya.
Kota Balikpapan akan merayakan Hari Ulang Tahun ke 127, Rahmad mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Balikpapan, yang telah bersama berkomitmen menjaga persatuan dan kesatuan, persaudaraan dan Kota Balikpapan agar tetap kondusif.
“Kita wujudkan Balikpapan sebagai Kota Penyangga yang maju, modern, sejahtera dalam bingkai Nahdlatul Iman,” ujarnya.

Ketua Tanfidziyah Nahdlatul Ulama Kota Balikpapan, KH Muslih Umar mengajak para pelajar Kota Balikpapan dapat bergabung bersama IPNU dan IPPNU, yang mana akan diajarkan Islam yang ramah, bersholawat kepada Baginda Rasulullah Muhammad SAW.
“Para pelajar yang berkenan bergabung IPNU dan IPPNU. Silahkan setelah acara ini atau sekarang,” katanya.