Hasil Sempurna, Borneo FC Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

oleh -
Penulis: Redaksi
Editor: Ardiansyah
Pesut Etam mengalahkan tuan rumah RANS Nusantara FC 1-0 di Stadion Sultan Agung, Kabupaten Bantul, Sabtu (16/12/2023). Foto: HO/IG borneofc.id
Pesut Etam mengalahkan tuan rumah RANS Nusantara FC 1-0 di Stadion Sultan Agung, Kabupaten Bantul, Sabtu (16/12/2023). Foto: HO/IG borneofc.id

BorneoFlash.com, BANTULBorneo FC Samarinda menutup tahun 2023 dengan hasil positif. Pesut Etam mengalahkan tuan rumah RANS Nusantara FC 1-0 di Stadion Sultan Agung, Kabupaten Bantul, Sabtu (16/12/2023).

 

Satu-satunya gol tim asuhan Pieter Huistra dicetak sayap asal Papua Terens Puhiri yang turun sejak menit awal. Pemain kelahiran 13 Oktober 1996 mencetak gol pada menit ke-24.  

 

Berkat kemenangan tersebut, semakin membuat tim asal Kota Tepian Samarinda itu kokoh di puncak klasemen sementara liga 1 dengan mengoleksi 51 poin jauh di atas Bali United dengan 40 poin.

 

Hasil tersebut membuat Borneo FC telah meraih 15 kali kemenangan musim ini dan hanya 2 kali kalah, serta 6 kali hasil imbang, dalam 23 pertandingan yang sudah dilakoni.

 

Laga tersebut menjadi yang terakhir, karena kompetisi liga 1 sementara libur dan akan kembali bergulir pada Februari 2024. Borneo FC akan menjamu  Persija Jakarta pada 6 Februari.

 

Rencananya Stefano Lilipaly dan kawan-kawan sementara akan berkandang di Stadion Batakan Balikpapan, karena Stadion Segiri Samarinda sedang dalam Tahap renovasi.

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.