Tingkatkan Keamanan Transportasi Air untuk Masyarakat, Dishub Mahulu Sertifikasi 18 Angkutan Speed Boat 

oleh -
Editor: Ardiansyah
Demi Meningkatkan keselamatan masyarakat yang bepergian, Dinas Perhubungan Kabupaten Mahulu melakukan sertifikasi kepada 18 speed boat yang beroperasi. Foto: HO/Dishub Mahulu.
Demi Meningkatkan keselamatan masyarakat yang bepergian, Dinas Perhubungan Kabupaten Mahulu melakukan sertifikasi kepada 18 speed boat yang beroperasi. Foto: HO/Dishub Mahulu.

BorneoFlash.com, UJOH BILANG – Kabupaten Mahakam Ulu (Mahulu) merupakan kawasan Hulu dari Sungai Mahakam, sungai dengan panjang  920 KM dan terpanjang di Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim). Akses utama hanya mengandalkan transportasi air yang menghubungkan daerah-daerah di Mahulu.

 

Untuk itu, demi meningkatkan keselamatan masyarakat yang bepergian, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) yang dilaksanakan oleh Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Mahulu melakukan sertifikasi kepada 18 speed boat yang beroperasi di sana.

 

Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Mahulu Fransiskus Xaverius Lawing Melalui Koordinator Bidang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan Dishub Mahulu, Papilus Panyu, mengatakan bahwa program ini dilakukan karena melihat kondisi angkutan sungai di Kabupaten Mahulu yang cukup penting dalam urusan mobilitas.

 

Hal ini dilakukan karena mengacu pada Undang-undang yang berlaku bagi speed boat dan bertujuan untuk memberikan kelayakan bagi unit yang beroperasi dan keamanan bagi masyarakat sebagai pengguna angkutan ini.

 

“Jadi melihat itu dan sesuai dengan aturan perundang-undangan yang berlaku maka speed boat yang beroperasi dan sebagai transportasi umum di Mahulu, jadi harus memiliki sertifikasi,” katanya pada Minggu (3/12/2023).

 

Terdapat 18 speed boat antar-kecamatan di Mahulu yang akan disertifikasi. Namun, bagi speed boat yang beroperasi dari Mahulu ke Kutai Barat (Kubar) masih belum diberlakukan.

 

“Rute speed di Ujoh Bilang dan lima kecamatan di Mahulu, dan ini akan dilakukan secara bertahap sampai nanti semua bisa disertifikasi,” ucapnya. (Adv)

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.