Eni Muara Bakau Renovasi Gedung SDN 020 Handil Baru  

by -

Tak hanya SDN 020 yang mendapatkan perhatiannya tetapi SDN 006 mendapatkan bantuan pembangunan perpustakaan, SDN 014 mendapatkan renovasi sekolah, SMPN 6 mendapatkan perbaikan toilet dan sambungan air, SDN 001 dibagunkan kantin sekolah. Khusus SDN 001 akan dijadikan contoh sebagai sekolah Adiwiyata dari gagasan Eni Muara Bakau.

“Mudah-mudahan terlaksana menjadi sekolah Adiwiyata, sehingga menjadi contoh bagi sekolah lain dan juga bagi perusahaan lain. PT ini loh membentuk pendidikan jadi begini, sehingga ini menjadi contoh untuk perusahaan lain. Alhamdulillah, Eni Muara Bakau banyak sekali membantu bukan hanya SD tetapi TK pun juga dapat,” serunya.

Selain perbaikan infrastruktur, Eni Muara Bakau memberikan pelatihan bagi para guru untuk menjadi guru penggerak. Guru-guru ini ingin menjadi guru penggerak, memang menjadi guru penggerak kalau tidak tahu IT sulit untuk menuju ke sana. Guru penggerak itu dasar guru mengembangkan sayapnya.

 “Tenaga gurunya ini kurang apa sih. Dari PT inilah kita mendapatkan pelatihan, untuk bisa menjadi guru penggerak. Apa yang menjadi kebutuhan kita bisa terpenuhi,” terangnya.

Saniah mengungkapkan bahwa bantuan yang diberikan Eni Muara Bakau dengan mengajukan proposal terlebih dahulu. “Alhamdulillah, proposal kita disetujui dan proses pengerjaannya pun tidak membutuhkan waktu lama,” tuturnya.

Sementara Kepala Sekolah SDN 020 Murtihari mengucapkan terima kasih kepada Eni Muara Bakau atas bantuan yang telah diberikan seperti perbaikan kantor guru, perbaikan atap dan plafon sekolah sudah rapuh dan ketika hujan selalu bocor.

 “Alhamdulillah, mendapatkan bantuan dari Eni Muara Bakau. Semua diganti, sehingga anak-anak menjadi nyaman belajar dan kantor guru menjadi bagus,” jelasnya.

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.