Eni Muara Bakau Renovasi Gedung SDN 020 Handil Baru  

by -

BorneoFlash.com, KUTAI KARTANEGARA – Pentingnya sinergitas antara Pemerintah dengan Perusahaan atau stakeholder dalam mewujudkan pembangunan dan menciptakan Sumber Daya Manusia (SDM) yang handal, khususnya di Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim).

Seperti yang dilakukan Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) yang dilaksanakan Eni Muara Bakau, melalui Program Pengembangan Masyarakat (PPM) di Kelurahan Handil Baru Kecamatan Samboja Kabupaten Kutai Kartanegara.

Eni Muara Bakau sangat peduli terhadap lingkungan sekitar, salah satunya kepedulian terhadap dunia pendidikan. Dengan membantu beberapa sekolah yang berada di wilayah Samboja mulai dari perbaikan infrastruktur, meningkatkan kualitas pendidikan guru maupun pelajar dengan memberikan pelatihan.

Kepala UPT Lembaga Kependidikan Kecamatan Samboja Hj Saniah membenarkan jika Eni Muara Bakau telah banyak membantu Dinas Pendidikan Samboja. 

“Mudah-mudahan Eni selalu membantu Dinas Pendidikan yang  kita butuhkan,” ujarnya kepada awak media, di Sekolah Dasar (SD) Negeri 020 Jalan Raya Kelurahan Handil Baru Kecamatan Samboja Kabupaten Kutai Kartanegara, Kamis (28/7/2022).

Saniah memaparkan beberapa Sekolah Dasar (SD) yang telah mendapatkan perhatian Eni Muara Bakau diantaranya SD Negeri 020 dengan merenovasi atap sekolah yang tidak layak untuk digunakan sebagai tempat belajar mengajar. Termasuk perbaikan kantor guru SDN 020.

“Bantuan Eni Muara Bakau di SDN 020 ada rehab kantor, rehab sekolah. Mudah-mudahan nanti gedung pertemuan dibantu lagi,” ungkapnya.

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.