Para mahasiswa-mahasiswi Universitas Balikpapan, menyampaikan permasalahan jalan rusak, kecelakaan simpang muara rapak, banjir, fasilitas destinasi wisata di Kota Balikpapan.
“Visi dan misi kita lima tahun kedepan sudah mencakup semua,” ujarnya.
Yakni, peningkatan SDM, infrastruktur salah satu perbaikan jalan, penanganan banjir yang sudah masuk termasuk ekonomi kerakyatan kreatif seperti mengembangkan pariwisata di Kota Balikpapan.
Pemerintah Kota Balikpapan juga membantu mengurangi beban masyarakat yang membutuhkan dalam bidang kesehatan, dengan memberikan iuran gratis BPJS Kesehatan kelas III. “Kebutuhan anggaran setiap tahun Rp 73 miliar dari sisi kesehatan,” ucapnya.
Begitu juga dengan pendidikan menjadi perhatian Pemerintah Kota Balikpapan, mulai dari pembangunan sekolah, subsidi SPP sekolah swasta, seragam gratis bagi peserta didik baru tingkat SD dan SMP untuk sekolah negeri dan swasta termasuk pemberian beasiswa.
“Kita juga memperluas akses pendidikan anak-anak Balikpapan supaya tidak ada yang putus sekolah, jika ada yang putus sekolah atau tidak sekolah, silahkan dilaporkan ke kami. Kalian bisa menjadi agen pemerintah untuk menyampaikan apabila ada yang putus sekolah atau tidak bersekolah,” ungkapnya.