BorneoFlash.com, BALIKPAPAN – Dalam rangka percepatan Herd Immunity, serbuan vaksinasi bagi masyarakat sampai saat ini terus digencarkan.
Bekerjasama dengan Kodim 0905/Balikpapan bersama pemerintah kota Balikpapan, DPRD Kota Balikpapan dan Lembaga Pemberdaya Masyarakat (LPM) Karang Joang vaksinasi dilakukan di Pasar Rakyat Karang Joang Balikpapan Utara pada Rabu (27/10/2021).
Sebanyak 1200 dosis vaksin ditujukan warga kelurahan Karang Joang Balikpapan Utara dengan melibatkan 35 vaksinator dari Kesdam dan Puskesmas Karang Joang dalam kesempatan tersebut.
Ditemui awal media, Letkol Ckf Choirul Mahmudi Penanggung jawab vaksinator RS Tentara Hardjanto Balikpapan mengatakan, vaksinasi yang digelar dalam kesempatan tersebut sebanyak 1000 dosis, yang diperuntukan warga kelurahan Karang Joang dengan menggunakan vaksin Astra zeneca dan Sinovac.
“Pelaksana vaksin adalah RS Hardjanto Balikpapan, untuk detik ini sudah hampir 400 sasaran yang sudah divaksin,” ujarnya.
Tak hanya itu, dia menambahkan, untuk vaksinator yang dilibatkan, sebanyak 35 bekerjasama dengan Puskesmas Karang Joang, Batalyon Infanteri 600 Raider, dan Denzipur.
“Tujuan vaksin ini agar herd immunity di kota Balikpapan tercapai, sehingga semakin tinggi herd immunity dicapai maka semakin besar peluang hilangnya covid di Balikpapan,” jelasnya.