Pemkab PPU Adakan Operasi Pasar di Berbagai Kecamatan, Sediakan Sembako dan Gas LPG 3 Kg

oleh -
Editor: Ardiansyah
Pemkab PPU Adakan Operasi Pasar Sembako dan Gas LPG 3 Kg. Foto: HO/Pemkab PPU
Pemkab PPU Adakan Operasi Pasar Sembako dan Gas LPG 3 Kg. Foto: HO/Pemkab PPU

BorneoFlash.com, PENAJAM – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Penajam Paser Utara (PPU) yang kali ini melalui Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah, Perindustrian dan Perdagangan (Diskukmperindag) melaksanakan operasi pasar gas LPG 3 kg.

 

Selain Gas 3 kg, ada juga operasi pasar sembilan bahan pokok (sembako) di seluruh Kecamatan dalam rangka mengantisipasi ketersediaan bahan pangan di pasar mengingat akan peningkatan kebutuhan masyarakat saat di bulan Ramadan. 

 

Kegiatan ini digelar selama enam hari berturut-turut menjangkau seluruh Kecamatan di Kabupaten PPU.

 

Adapun bahan pangan yang disediakan meliputi beras, gas LPG 3 kg, telur, cabai, bawang putih, bawang merah, minyak, kacang tanah, kacang hijau, dan lainnya.

 

Operasi pasar yang digelar mulai pukul 09.00 WITA ini diharapkan dapat memenuhi kebutuhan gas LPG bersubsidi dan pangan di PPU dengan harga yang sesuai Harga Eceran Tertinggi (HET).

 

Pemerintah dalam hal ini juga bekerja sama dengan PT Pertamina Patra Niaga dan Bulog untuk menjamin ketersediaan gas LPG 3 kg dan bahan pokok terutama beras.

 

Dengan begitu, operasi pasar ini diharapkan dapat mencukupi kebutuhan masyarakat di setiap kecamatan.

 

Berikut jadwal operasi pasar di berbagai Kecamatan di PPU:

  1. Senin, 3 Maret 2025 di Halaman Kantor Kelurahan Gunung Steleng, Kecamatan Penajam.
  2. Selasa, 4 Maret 2025 di Halaman Kantor Kelurahan Waru, Kecamatan Waru.
  3. Rabu, 5 Maret 2025 di Kantor Desa Gunung Makmur, Kecamatan Babulu.
  4. Kamis, 6 Maret 2025 di Halaman Kantor Desa Labangka Barat, Kecamatan Babulu.
  5. Jumat, 7 Maret 2025 di Halaman Kantor Kelurahan Pemaluan, Kecamatan Sepaku.
  6. Sabtu, 8 Maret 2025 di Halaman Kantor Kelurahan Maridan, Kecamatan Sepaku.

 (Adv/*DiskominfoPPU)

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.