Kenalkan Rukun Islam yang ke-5, Ratusan Anak PAUD di Kubar Mengikuti Manasik Haji Cilik di Islamic Center Melak

oleh -
Penulis: Lilis
Editor: Ardiansyah
Anak-anak PAUD mengikuti kegiatan Manasik Haji Cilik yang diadakan di halaman Masjid Islamic Center Melak, Kecamatan Melak, Kabupaten Kutai Barat, pada Jumat (20/10/2023). Foto: BorneoFlash.com/Ist.
Anak-anak PAUD mengikuti kegiatan Manasik Haji Cilik yang diadakan di halaman Masjid Islamic Center Melak, Kecamatan Melak, Kabupaten Kutai Barat, pada Jumat (20/10/2023). Foto: BorneoFlash.com/Ist.

BorneoFlash.com, SENDAWAR – Sebanyak 643 anak sekolah Taman Kanak-Kanak (TK) dan Raudhatul Athfal (RA) di Kutai Barat (Kubar) terlihat ceria mengikuti rangkaian kegiatan Manasik Haji For Kids atau yang biasa disebut manasik haji cilik di halaman Masjid Islamic Center, Jl. Patimura Kecamatan Melak, Kabupaten Kutai Barat, pada Jumat (20/10/2023).

 

Manasik haji cilik ini diadakan oleh Badan Pembina Taman Kanak-Kanak Islam (BPTKI) Kubar.

 

Terlihat anak-anak mengenakan baju putih ihram dengan penuh semangat mengikuti petunjuk guru-guru yang mendampingi, sambil berjalan mengikuti prosesi manasik haji seolah-olah sedang menunaikan ibadah haji di tanah suci.

 

Sebelum dimulainya prosesi manasik, Kak Wuntat Wawan Sambodo dari Yogyakarta menyampaikan dongeng tentang Nabi Ismail dan Ibrahim.

kegiatan Manasik Haji Cilik yang diadakan di halaman Masjid Islamic Center Melak, Kecamatan Melak, Kabupaten Kutai Barat, pada Jumat (20/10/2023). Foto: BorneoFlash.com/Ist.
kegiatan Manasik Haji Cilik yang diadakan di halaman Masjid Islamic Center Melak, Kecamatan Melak, Kabupaten Kutai Barat, pada Jumat (20/10/2023). Foto: BorneoFlash.com/Ist.

Acara ini dibuka oleh Asisten II Setdakab Kubar, Rahkmad, yang mewakili Pemkab Kutai Barat. Kegiatan dimulai dengan pelepasan balon ke udara.

 

Bupati Kubar, FX.Yapan, melalui sambutan yang dibacakan oleh Asisten II Rakhmad, memberikan apresiasi dan dukungan penuh terhadap kegiatan Manasik Haji.

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.