Kutukan Tuan Rumah untuk Quartararo di MotoGP Prancis

oleh -
Fabio Quartararo jadi pemimpin klasemen MotoGP 2020 saat ini. (AP/Antonio Calanni)

BorneoFlash.com – Fabio Quartararo berharap bisa mengakhiri kutukan pembalap tuan rumah di MotoGP Prancis akhir pekan ini.

Dalam sejarah gelaran MotoGP, belum pernah ada pembalap Prancis yang mampu meraih kemenangan. Hal itu tak lepas dari fakta bahwa tidak ada pembalap Prancis yang mampu bersaing di papan atas pada kelas MotoGP sejauh ini.

Di ajang grand prix secara keseluruhan, pembalap tuan rumah terakhir yang mampu memenangkan balapan di Prancis adalah Louis Rossi di Moto3 Prancis 2012.

Setelah momen itu, belum ada lagi pembalap Prancis yang mampu memenangkan pertandingan di tiga kelas perlombaan.

Padahal Prancis punya Johann Zarco yang dua kali jadi juara dunia Moto2. Namun Zarco juga tak pernah mampu menang di Prancis baik di Moto2 maupun saat naik kelas ke MotoGP.

Misi menang di rumah sendiri ini yang kemudian dibawa oleh Quartararo. Quartararo bakal berusaha meraih kemenangan demi menjaga selisih dengan Joan Mir yang ada di posisi kedua.

Quartararo saat ini ada di puncak klasemen MotoGP 2020 dengan nilai 108 poin. Ia unggul delapan angka atas Joan Mir yang ada di peringkat kedua

Pada tahun lalu, Quartararo harus puas finis di posisi kedelapan.

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.