Perkuat Pembangunan Kaltim, PLN dan Pemprov Kaltim Tegaskan Sinergi Infrastruktur Ketenagalistrikan

oleh -
Editor: Ardiansyah
GM PLN UIP KLT, Basuki Widodo bersama jajaran PLN Grup Kaltim melakukan audiensi dengan Gubernur Kaltim, H. Rudy Mas’ud pada Kamis (15/1/2026). Foto: HO/PLN UIP KLT
GM PLN UIP KLT, Basuki Widodo bersama jajaran PLN Grup Kaltim melakukan audiensi dengan Gubernur Kaltim, H. Rudy Mas’ud pada Kamis (15/1/2026). Foto: HO/PLN UIP KLT

BorneoFlash.com, SAMARINDA — Sinergi antara PT PLN (Persero) dan Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur (Pemprov Kaltim) terus diperkuat sebagai langkah strategis dalam mengawal percepatan pembangunan daerah. 

 

Kolaborasi ini menjadi fondasi penting dalam memastikan kesiapan sektor ketenagalistrikan sebagai tulang punggung pertumbuhan ekonomi Kalimantan Timur.

 

Komitmen tersebut ditegaskan melalui audiensi antara General Manager PLN Unit Induk Pembangunan Kalimantan Bagian Timur (UIP KLT), Basuki Widodo, bersama jajaran PLN Grup Kaltim dengan Gubernur Kalimantan Timur, H. Rudy Mas’ud, di Kantor Gubernur Kaltim, Samarinda, pada Kamis (15/1/2026).

 

Dalam pertemuan tersebut, kedua belah pihak sepakat bahwa infrastruktur listrik yang andal dan berkelanjutan menjadi kunci utama untuk mengimbangi dinamika pembangunan wilayah. 

 

Kesiapan pasokan listrik dinilai krusial, tidak hanya untuk kebutuhan rumah tangga dan pelayanan publik, tetapi juga sebagai penopang utama aktivitas dunia usaha dan investasi.

 

Seiring meningkatnya aktivitas ekonomi dan pembangunan di Kalimantan Timur dalam beberapa tahun terakhir, kebutuhan energi listrik pun terus mengalami pertumbuhan signifikan. Kondisi ini menuntut koordinasi yang solid antara PLN dan pemerintah daerah agar pasokan listrik selalu sejalan dengan laju pembangunan.

 

Basuki Widodo menegaskan bahwa sinergi dengan pemerintah daerah merupakan faktor kunci dalam menjaga keandalan layanan listrik di seluruh wilayah Kalimantan Timur.

 

“Sinergi antara PLN dan Pemerintah Provinsi merupakan pondasi utama dalam mewujudkan layanan listrik yang andal, merata, dan berkelanjutan untuk mendukung aktivitas masyarakat serta pembangunan daerah di Kalimantan Timur,” ujar Basuki.

 

Ia menambahkan, ketersediaan infrastruktur kelistrikan yang memadai memiliki peran strategis dalam mendorong pertumbuhan ekonomi daerah, meningkatkan kepercayaan investor, serta memperluas pemerataan layanan listrik hingga ke berbagai pelosok wilayah.

Baca Juga :  Bupati Menyerahkan Bonus untuk Atlet Mahulu dan Pelatih Berprestasi di Porprov VII Kaltim
GM PLN UIP KLT, Basuki Widodo bersama jajaran PLN Grup Kaltim melakukan audiensi dengan Gubernur Kaltim, H. Rudy Mas’ud pada Kamis (15/1/2026). Foto: HO/PLN UIP KLT
GM PLN UIP KLT, Basuki Widodo bersama jajaran PLN Grup Kaltim melakukan audiensi dengan Gubernur Kaltim, H. Rudy Mas’ud pada Kamis (15/1/2026). Foto: HO/PLN UIP KLT

Sebagai bagian dari komitmen tersebut, PLN UIP KLT terus menjalankan perannya dalam pembangunan infrastruktur ketenagalistrikan sebagai wujud tanggung jawab PLN dalam menyediakan pasokan listrik yang andal dan berkelanjutan bagi masyarakat Kalimantan Timur.

 

Sementara itu, Gubernur Kalimantan Timur Rudy Mas’ud menyampaikan apresiasi atas kontribusi dan komitmen PLN dalam mendukung pembangunan daerah. Ia berharap sinergi dan koordinasi yang telah terjalin dapat terus ditingkatkan guna memperkuat layanan publik serta meningkatkan daya saing Kalimantan Timur di tingkat nasional maupun global.

 

Audiensi ini sekaligus menegaskan komitmen bersama antara PLN dan Pemprov Kaltim untuk terus memperkuat kerja sama strategis dalam mendukung pembangunan daerah yang inklusif dan berkelanjutan. (*)

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

Jangan ketinggalan berita terbaru! Follow Instagram  dan subscribe channel YouTube BorneoFlash Sekarang

No More Posts Available.

No more pages to load.