BorneoFlash.com, BALIKPAPAN – Wakil Wali (Wawali) Kota Balikpapan, Bagus Susetyo, memberikan apresiasi tinggi kepada Gerakan Pemuda (GP) Ansor, khususnya Pimpinan Anak Cabang (PAC) GP Ansor Balikpapan Barat, atas konsistensinya dalam melaksanakan proses kaderisasi melalui kegiatan Diklat Terpadu Dasar (DTD), yang dibuka pada Jumat (26/12/2025).
Bagus menilai DTD menjadi langkah strategis dalam membentuk kader Ansor yang berkarakter kuat, berideologi jelas, berakhlak, serta memiliki kepedulian sosial dan kebangsaan yang tinggi.
“DTD merupakan upaya penting dalam menyiapkan kader Ansor yang utuh. Di sinilah nilai-nilai ke-NU-an, ke-Ansor-an, dan ke-Indonesia-an ditanamkan secara komprehensif,” ujarnya, kepada BorneoFlash.com.

Bagus menegaskan, Balikpapan sebagai kota penyangga Ibu Kota Nusantara (IKN) menghadapi tantangan sosial yang semakin kompleks. Dinamika sosial, keberagaman budaya, serta laju perubahan yang cepat membutuhkan peran pemuda yang moderat, tangguh, dan berjiwa nasionalis.
Dalam konteks tersebut, GP Ansor dinilai memiliki posisi strategis sebagai garda terdepan dalam menjaga persatuan, memperkuat toleransi, serta menjadi mitra pemerintah dalam menjaga stabilitas sosial dan mendukung pembangunan daerah.






