BorneoFlash.com, BALIKPAPAN – Setelah sukses besar menggelar Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 di Jakarta dan Surabaya, Dyandra Promosindo kini membidik Kalimantan dengan menghadirkan IIMS Garage Balikpapan 2025.
Ajang ini menjadi langkah awal menuju IIMS Balikpapan 2026, sekaligus bagian dari ekspansi IIMS Series ke kawasan strategis yang tengah tumbuh pesat di Kalimantan Timur dan Ibu Kota Nusantara (IKN).
Presiden Direktur Dyandra Promosindo, Daswar Marpaung, mengatakan bahwa perkembangan infrastruktur dan meningkatnya mobilitas di Kalimantan Timur, menjadi sinyal kuat bagi industri otomotif untuk memperluas pasar.
“IIMS Garage Balikpapan 2025 hadir untuk membaca arah pasar sekaligus menjembatani geliat industri otomotif di Kalimantan Timur. Kami ingin mengakomodasi pasar besar di sekitar IKN dengan menghadirkan wadah interaktif antara pelaku industri, komunitas otomotif, hingga konsumen,” ujarnya, saat pembukaan IIMS Garage Balikpapan 2025, di Atrium Pentacity Mall Balikpapan, pada Rabu (15/10/2025).
Pameran ini akan berlangsung 15–19 Oktober 2025 di Pentacity Mall Balikpapan, menghadirkan perpaduan antara otomotif, hiburan, dan gaya hidup. Beragam kegiatan seru disiapkan, mulai dari Coloring Garage, Helmet Painting, Stacking Competition, Coswalk Contest, hingga Test Drive dan Test Ride menjadikannya pengalaman lengkap bagi pengunjung dari semua kalangan.
Tak hanya pameran kendaraan, IIMS Garage juga akan menghadirkan IIMS Garage Talkshow, Miss IIMS Garage, serta penghargaan Best Garage, Best Talented, dan Best Costume, untuk membuka ruang ekspresi bagi generasi muda pecinta otomotif.
Daswar menjelaskan, ekspansi ke Balikpapan bukan langkah spontan. IIMS yang dimulai sejak tahun 2000 kini telah tumbuh dari pameran 3.000 m² menjadi raksasa otomotif dengan area 135.000 m² di Jakarta. Setelah sukses menyapa Sumatra dan Sulawesi, kini giliran Kalimantan menjadi fokus.

“Kami memilih Kalimantan karena potensinya besar. Pangsa pasar otomotifnya mencapai 7,6 persen. Balikpapan punya posisi strategis sebagai kota penyangga IKN, dan kami percaya ini tempat yang tepat untuk mengembangkan industri otomotif secara menyeluruh,” jelasnya.
Sementara itu, Rudi MF, Project Manager IIMS 2025, menyebut IIMS Garage Balikpapan sebagai “gerbang menuju IIMS Balikpapan 2026” yang akan digelar di BSCC/Dome.