Erick Thohir Resmi Jadi Menpora, FIFA Beri Ucapan Selamat

oleh -
Penulis: Wahyuddin Nurhidayat
Editor: Janif Zulfiqar
Ketum PSSI Erick Thohir berfoto dengan Presiden FIFA Gianni Infantino dalam acara FIFA Executive Football Summit 2025 di Miami, Amerika Serikat. FOTO : ANTARA/Instagram/Erick Thohir/am.
Ketum PSSI Erick Thohir berfoto dengan Presiden FIFA Gianni Infantino dalam acara FIFA Executive Football Summit 2025 di Miami, Amerika Serikat. FOTO : ANTARA/Instagram/Erick Thohir/am.

BorneoFlash.com, JAKARTAPresiden Prabowo Subianto melantik Erick Thohir sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) pada Rabu (17/9/2025). Erick menggantikan Dito Ariotedjo dan tetap merangkap jabatan sebagai Ketua Umum PSSI yang telah ia pimpin sejak dua tahun terakhir.

 

Presiden FIFA Gianni Infantino mengucapkan selamat melalui unggahan di Instagram pribadinya. Ia memuji kepemimpinan Erick di PSSI, menyebutnya berhasil melakukan pekerjaan luar biasa. 

 

Infantino juga optimistis Erick akan membawa visi kuat dan kepemimpinan yang mampu mendorong perkembangan olahraga Indonesia, khususnya sepak bola di kalangan generasi muda.

 

Sebagai Menpora, Erick menghadapi tantangan besar. Ia harus memimpin persiapan Indonesia menuju Piala Dunia 2026 serta menyiapkan kontingen nasional untuk meraih prestasi di SEA Games 2025 di Thailand. (*)

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

Jangan ketinggalan berita terbaru! Follow Instagram  dan subscribe channel YouTube BorneoFlash Sekarang

No More Posts Available.

No more pages to load.