Pusat Pelatihan PSSI di IKN Siap Pakai: Timnas Indonesia Kini Punya Lapangan Baru

oleh -
Penulis: Wahyuddin Nurhidayat
Editor: Ardiansyah
Proses pengerjaan Pusat Pelatihan Timnas PSSI di IKN (Foto: Ristyan Mega Putra/ Pranata Humas Ahli Muda Direktorat Jenderal Perumahan Kementerian PUPR)
Proses pengerjaan Pusat Pelatihan Timnas PSSI di IKN (Foto: Ristyan Mega Putra/ Pranata Humas Ahli Muda Direktorat Jenderal Perumahan Kementerian PUPR)

BorneoFlash.com, NUSANTARATimnas Indonesia kini dapat melaksanakan latihan di Pusat Pelatihan PSSI di Ibu Kota Nusantara (IKN) setelah tiga lapangan berstandar internasional selesai dibangun.

 

Di pusat pelatihan PSSI IKN, tersedia pula asrama yang dapat digunakan untuk menginap. Dua asrama dibangun melalui dana FIFA Forward, sementara dua asrama lainnya merupakan bantuan dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat.

 

“Pusat Pelatihan PSSI Kota Nusantara sudah siap digunakan oleh Tim Nasional Indonesia untuk latihan, karena pembangunan tahap pertama telah selesai,” ujar Direktur Keamanan dan Infrastruktur PSSI, Adi Nugroho, di Sepaku, Penajam Paser Utara, Sabtu (15/2/2025).

 

“Ketiga lapangan juga siap digunakan untuk latihan pada malam hari karena memiliki penerangan sekitar 800 lux,” tambahnya.

 

Lapangan latihan dilengkapi dengan rumput zoysia matrella yang memenuhi standar FIFA. Adi juga menjelaskan bahwa pihaknya masih menunggu kelengkapan sarana pendukung dan akses logistik untuk pusat pelatihan seluas 34 hektar tersebut.

 

Tahap selanjutnya adalah pembangunan tahap dua, yang mencakup pembangunan stadion kecil dengan kapasitas 5.000 kursi, lapangan dalam ruangan, dan kolam renang.

 

Awalnya, lapangan di IKN direncanakan siap digunakan pada September 2024, dengan Timnas Indonesia U-20 sebagai tim pertama yang akan mencoba lapangan baru tersebut. Namun, rencana ini tidak terwujud. (*)

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.