BorneoFlash.com, JAKARTA – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno, memastikan pembayaran hosting fee MotoGP Indonesia 2024 di Sirkuit Mandalika akan sesuai prosedur.
Nilai hosting fee tersebut mencapai Rp231 miliar dan akan dibayar dalam dua tahap: pertama sebelum pelaksanaan MotoGP Mandalika 2024 dan kedua setelah acara selesai.
“Kami akan membayar hosting fee ini sesuai mekanisme yang ada, yaitu dalam dua kali pembayaran.
Pertama sebelum MotoGP berlangsung dan yang kedua sekitar satu bulan setelahnya,” kata Sandiaga saat menghadiri acara di Universitas Gadjah Mada (UGM), Yogyakarta, Kamis (26/9/2024).
PT InJourney Tourism Development Corporation (ITDC) sebagai penyelenggara juga menegaskan bahwa mereka sedang memproses pembayaran kepada Dorna Sports, sehingga MotoGP Mandalika 2024 tetap akan digelar sesuai rencana.
“Kami, bersama Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) dan Kemenparekraf, mendukung penuh proses ini untuk memastikan kelancaran penyelenggaraan MotoGP Mandalika 2024,” ujar Direktur Operasi ITDC, Troy Reza Warokka. (*)