Balikpapan Kondusif, Sinergi dan Berkelanjutan, Wali Kota: Makna Tema HUT ke 127 Kota Balikpapan

oleh -
Penulis: Niken Sulastri
Editor: Ardiansyah
Wali Kota Balikpapan H Rahmad Mas'ud saat memberikan sambutan pada Rapat Paripurna Istimewa Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Balikpapan, dengan agenda Hari Jadi Ke 127 Kota Balikpapan, digelar pada hari Kamis (8/2/2024) di Grand Tjokro Hotel Balikpapan. Foto: BorneoFlash.com/Niken Sulastri.
Wali Kota Balikpapan H Rahmad Mas'ud saat memberikan sambutan pada Rapat Paripurna Istimewa Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Balikpapan, dengan agenda Hari Jadi Ke 127 Kota Balikpapan, digelar pada hari Kamis (8/2/2024) di Grand Tjokro Hotel Balikpapan. Foto: BorneoFlash.com/Niken Sulastri.

“Saya atas nama pemerintah kota menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada seluruh warga masyarakat, yang sampai dengan hari ini telah secara aktif berpartisipasi dalam mengawal dan mengawasi jalannya pembangunan, serta menjaga kondusifitas dan kenyamanan Kota Balikpapan yang sama-sama kita cintai ini,” jelasnya.

 

Selanjutnya, sebagai komitmen bersama untuk terus menjaga kondusifitas dan keberlanjutan pembangunan tersebut, maka pada peringatan HUT ke 127 Kota Balikpapan tema yang diangkat adalah “Balikpapan kondusif, sinergi dan berkelanjutan”.

 

Kondusif menggambarkan harapan bahwa di tahun 2024 yang merupakan tahun pesta demokrasi, situasi dan kondisi Kota Balikpapan senantiasa dalam keadaan kondusif sehingga penduduknya merasakan ketenangan dan ketentraman. 

 

Sinergi bermakna semua pihak baik unsur pemerintah, swasta maupun masyarakat saling bersinergi, bekerjasama dan berkontribusi dalam proses pembangunan demi kemajuan Kota Balikpapan.

 

Berkelanjutan memiliki arti pembangunan Kota Balikpapan, senantiasa berupaya untuk menjaga peningkatan kesejahteraan ekonomi masyarakat dan kehidupan sosial secara berkesinambungan dengan tetap menjaga kualitas lingkungan hidup yang berkelanjutan bagi generasi yang akan datang.

 

Sejalan dengan makna dari tema ini, ia berharap dan menghimbau seluruh unsur baik pemerintah, swasta maupun masyarakat di Kota Balikpapan agar bersama-sama dapat menjaga kondusifitas dan bersinergi guna membangun kota yang berkelanjutan, sehingga Kota Balikpapan dapat berkembang menjadi kota terkemuka yang nyaman dihuni, modern, dan sejahtera dalam bingkai madinatul iman.

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.