Kini Hadir, Theater Manasik Haji dan Umroh di Asrama Haji Balikpapan

by -
Writer: Niken Sulastri
Editor: Ardiansyah
Sekretaris Jenderal (Sekjen) Penyelenggaraan Haji dan Umroh Kementerian Agama Republik Indonesia, H Ahmad Abdullah, saat meresmikan Theater Manasik Haji dan Umroh Asrama Haji Balikpapan, pada hari Kamis (5/10/2023).
Sekretaris Jenderal (Sekjen) Penyelenggaraan Haji dan Umroh Kementerian Agama Republik Indonesia, H Ahmad Abdullah, saat meresmikan Theater Manasik Haji dan Umroh Asrama Haji Balikpapan, pada hari Kamis (5/10/2023). Foto: BorneoFlash.com/Niken Sulastri.

BorneoFlash.com, BALIKPAPAN – Asrama Haji Embarkasi Balikpapan kini hadir dengan menambah fasilitas Theater Manasik Haji dan Umroh.

 

Sekjen Penyelenggaraan Haji dan Umroh Kementerian Agama Republik Indonesia, H Ahmad Abdullah, meresmikan langsung fasilitas terbaru Embarkasi Balikpapan.

 

Ahmad mengapresiasi upaya Kepala UPT Asrama Haji Embarkasi Balikpapan dan karyawan yang membangun fasilitas tersebut dengan menggunakan bahan bekas secara bergotong-royong.

 

“Ini aset luar biasa dan besar harapan bisa memberikan layanan kepada masyarakat khususnya jemaah kita,” jelasnya, Kamis 5/10/2023).

 

Kini Hadir, Theater Manasik Haji dan Umroh di Asrama Haji Balikpapan
Kini Hadir, Theater Manasik Haji dan Umroh di Asrama Haji Balikpapan. Foto: BorneoFlash.com/Niken Sulastri.

Sekjen pun mengatakan asrama haji embarkasi batakan Balikpapan memiliki tempat yang strategis, dibandingkan seluruh asrama haji di Indonesia. Diharapkan, asrama haji ini dapat digunakan kegiatan baik pemerintahan maupun swasta.  

 

“Mudah-mudahan asrama haji kita dapat bernilai manfaat bagi semua dan dapat menggalakkan ekosistem haji dimana, salah satunya asrama haji bisa mengembangkan nilai ekonominya yang tentunya bisa dimanfaatkan oleh karyawan kita,” ujar Sekjen.

 

Sementara itu, Kepala UPT Asrama Haji Embarkasi Balikpapan, Mukhtar berupaya semaksimal mungkin, untuk memberikan layanan terbaik kepada masyarakat. *Semoga kami menjadi lebih baik kedepan dan asrama haji ini menjadi salah satu asrama haji yang memberikan layanan terbaik,”harapnya.

 

Bangunan dengan kapasitas 90 kursi dibangun dari keinginan masyarakat Balikpapan, terutama calon jemaah haji dan umroh serta para siswa, pelajar yang membutuhkan tempat representatif ilmu pengetahuan manasik. “Alhamdulillah, mudah-mudahan tempat ini bermanfaat meskipun sederhana,” ungkapnya.

 

Theater manasik haji dan umroh, Asrama Haji Balikpapan
Theater manasik haji dan umroh, Asrama Haji Balikpapan. Foto: BorneoFlash.com/Niken Sulastri.

 

Mukhtar pun mengungkapkan bahwa dirinya bersama teman-teman membangun tempat ini selama 15 hari dengan memanfaatkan barang-barang bekas seperti kasur, kursi, kayu bekas bongkaran bangunan yang sudah tidak terpakai, untuk dimanfaatkan membangun ruangan representatif.

Baca Juga :  Kapolresta Balikpapan Berikan Tiga HT kepada Relawan Kota Balikpapan

 

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.