Disambut Wakil Bupati, Rombongan Napak Tilas Jalur Camel Trophy 1985 Jajal Alam Kubar

oleh -
Penulis: Lilis
Editor: Ardiansyah
Wakil Bupati Kutai Barat, H. Edyanto Arkan menyambut kedatangan rombongan Borneo Tribute 2023 - Tribute To Camel Trophy 1985 yang menjajal alam Kalimantan Timur dengan menggunakan kendaraan legendaris jenis Land Cruiser. Foto: BorneoFlash.com/Ist.
Wakil Bupati Kutai Barat, H. Edyanto Arkan menyambut kedatangan rombongan Borneo Tribute 2023 - Tribute To Camel Trophy 1985 yang menjajal alam Kalimantan Timur dengan menggunakan kendaraan legendaris jenis Land Cruiser. Foto: BorneoFlash.com/Ist.

BorneoFlash.com, SENDAWAR – Rombongan Borneo Tribute 2023 – Tribute To Camel Trophy 1985 yang menjajal alam Kalimantan Timur sejak 20 Mei kemarin akhirnya tiba di wilayah Kabupaten Kutai Barat (Kubar) yang merupakan salah satu daerah paling ujung pulau Kalimantan Timur .

 

Setibanya di Kubar, para komunitas yang rata-rata menggunakan kendaraan roda empat legendaris jenis Landcruiser itu disambut langsung oleh wakil Bupati Kubar H. Edyanto Arkan di alun – alun Intho Sendawar, Kecamatan Barong Tongkok.  

 

” Atas nama Pemerintah Daerah Kabupaten Kutai Barat, saya menyambut baik dengan terpilih alam Kutai Barat menjadi salah satu lokasi atau rute yang dilewati dalam event Napak Tilas Jalur Camel Trophy 1985 di Provinsi Kalimantan Timur,” ujar Wabup, Rabu (31/5/2023).

 

Untuk diketahui, rute perjalanan  rombongan kendaraan legendaris ini untuk menjajal alam Kalimantan Timur dimulai dari Kota Balikpapan yang melintasi Sepaku, Tanjung Isuy, Damai, Nyuatan, Barong Tongkok, Melak, Kota Bangun, Bendang Raya, Tenggarong, Samarinda, dan akan berakhir di Balikpapan.

 

Selain menjajal alam, mereka juga melakukan kegiatan sosial seperti  memberikan bantuan perlengkapan sekolah untuk anak usia 4-12 tahun sepanjang perjalanan dan bantuan tunai rumah ibadah hingga perbaikan Fasilitas Umum (Fasum) di pedesaan.

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.