BorneoFlash.com, NASIONAL – Pada perayaan Hari Raya Idulfitri 1444 H, Lion Air turut memperhatikan penempatan barang berharga saat Mudik Lebaran Tahun 2023.
Dalam siaran persnya, Lion Air Group memberikan imbauan dan kewajiban kepada seluruh penumpang pesawat untuk memperhatikan penempatan barang berharga selama perjalanan dan penerbangan.
Penumpang disarankan untuk tidak menempatkan barang berharga di dalam bagasi tercatat (bagasi yang didaftarkan saat check-in) tetapi menempatkan di atas tempat duduknya dan menjaga bagasi kabinnya.
Corporate Communications Strategic of Lion Air Group, Danang Mandala Prihantoro menyampaikan “Mengimbau untuk penumpang untuk lebih memperhatikan barang bawaan yang berharga saat mempersiapkan rencana perjalanan.”
Sesuai dengan ketentuan yang tertera dalam tiket dan Peraturan Menteri Perhubungan (Permenhub) 77 Tahun 2011.
Jenis dan kategori barang berharga dimasukkan ke Bagasi kabin antara lain:
- Laptop, tablet, dan jenis komputer portable lainnya.
- Kamera, peralatan fotografi, dan lensa.
- Perhiasan dan barang-barang berharga lainnya seperti emas, berlian, dan perak.
- Dokumen penting seperti paspor, tiket pesawat, dan dokumen bisnis.
- Barang elektronik lainnya seperti smartphone, iPod, dan charger.
- Obat-obatan atau suplemen.
- Uang tunai, kartu kredit, dan dokumen keuangan lainnya.
Ada beberapa alasan mengapa penumpang harus meletakkan barang-barang berharga di dalam bagasi kabin, yaitu:
- Penumpang yang membawa barang berharga ke dalam kabin pesawat dapat menjaga barang miliknya sendiri.
- Dapat dengan mudah mengakses dan memantau barang mereka selama penerbangan serta memudahkan mengambil barang-barang berharga apabila dibutuhkan serta ketika turun dari pesawat.
- Membantu menciptakan suasana penerbangan yang lebih aman dan nyaman.
- Penumpang juga wajib memberitahu petugas check-in bahwa tidak ada barang berharga di dalam bagasi tercatat dan barang berharga sudah dimasukkan ke dalam bagasi kabin.
- penumpang bertanggung jawab atas kerusakan dan kehilangan barang berharga yang dibawa di dalam bagasi tercatat (bagasi yang didaftarkan saat check-in).