Buntut Konferkab PWI Kabupaten Paser, Banyak Peserta Hengkang dari Forum

oleh -
Penulis: Sarrassani
Editor: Ardiansyah
Konferensi Kabupaten (Konferkab) Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Paser ke-5 , Sabtu, (17/12/2022). Foto: BorneoFlash.com/Sarrassani.
Konferensi Kabupaten (Konferkab) Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Paser ke-5 , Sabtu, (17/12/2022). Foto: BorneoFlash.com/Sarrassani.

BorneoFlash.com, TANA PASER – Konferensi Kabupaten (Konferkab) Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Paser ke-5 tahun usai dihelat, pada Sabtu (17/12/2022) lalu. 

Dalam Konferkab tersebut ada 2 kandidat yang maju sebagai calon ketua PWI Kabupaten Paser yaitu Rudiansyah dari media Sorot Online dan Normilasari Wahyuni dari media Viva Borneo. 

Ketua Panitia Konferkab PWI Kabupaten Paser Rano mengatakan bahwa banyak peserta yang hengkang dari forum lantaran keberatan dengan hasil sidang. 

“Banyak yang memilih untuk keluar dari forum, karena menilai pimpinan sidang mengesampingkan suara terbanyak yang hadir saat konferkab,” kata Rano kepada awak media, Selasa (20/12/2022). 

Ia menilai, jika berdasarkan Tata Tertib (Tatib) keputusan yang diambil oleh pimpinan sidang 50+1 tidak digunakan. Dan ketika saat satu orang yang memiliki hak suara tidak bisa menggunakan hak pilihnya. 

“Ada peserta yang tidak menggunakan hak suaranya, dia pulang dikarenakan ada keperluan penting, namun itu tidak dipertimbangkan oleh pimpinan sidang, sementara saat peserta itu datang kembali tidak diperkenankan memilih lagi,” kata Rano. 

Dijelaskan, anggota PWI yang memiliki hak suara hanya sebanyak 6 orang dan saat pemilihan kedua kandidat memiliki suara yang sama. 

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

Jangan ketinggalan berita terbaru! Follow Instagram  dan subscribe channel YouTube BorneoFlash Sekarang

No More Posts Available.

No more pages to load.