Satgas Covid-19 Balikpapan sedang melakukan evaluasi kegiatan yang mengerahkan atau mengumpulkan massa dalam jumlah ribuan.
Memang pada saat mengeluarkan izin kegiatan pada tanggal 5 Juli 2022 saat berada pada zona hijau. Namun, sejak tanggal 10 Juli 2022 Balikpapan masuk zona merah.
“Kita inventarisir kegiatan yang mengumpulkan massa skala besar minggu ini. Kita koordinasi dengan kepolisian. Rekomendasi kita memang jelas sewaktu-waktu apabila ada perkembangan Covid-19 bisa ditunda,” papar Kepala Satpol PP Balikpapan.
Sehingga konser musik yang akan berlangsung pada tanggal 16 Juli 2022 yakni Konser Fest Nusantara dengan menghadirkan band papan atas Kangen Band yang berlangsung di Balikpapan Sport and Convention Center (BSCC) DOME ditunda. Begitu juga, di Pantai BSB menghadirkan RAN pada tanggal 22 Juli 2022.
“Kita tunda dulu. Kita akan evaluasi dulu. Jadwal kita sesuaikan sehingga jangan dipaksakan,” paparnya.
Zulkifli menambahkan, pihaknya belum dapat mengeluarkan rekomendasi satgas untuk adanya konser di Balikpapan, karena adanya kenaikan kasus Covid-19.
(BorneoFlash.com/Niken)