Rakornis Partai Golkar Se-Kalimantan, Deklarasikan Airlangga Hartarto Sebagai Capres Indonesia 2024  

oleh -

Kebijakan IKN menjadi peluang bagi kader Partai Golkar untuk bisa menangkan di Kalimantan ini. “Kita harus bisa wujudkan karena pemilu tinggal 607 hari atau 18 bulan.

Pemilu legislatif kita harus menang 20 persen. Pemilu presiden harus menang, Pemilukada kita sudah mencapai kemenangan 60 persen pada tahun lalu sehingga kita tidak turunkan,” ujarnya.

Pihaknya akan melakukan persiapan melalui Rakornis hari ini sampai pemilu tahun 2024  dan yang harus di gas pol itu partai politik mulai hari ini sampai pendaftaran Pilpres maupun Pileg minimal pada bulan September 2023. 

“Itu adalah konsolidasi kita. Tidak perlu lihat kaca spion. Kita kalau ngegas liat depan saja. Yang akan kita bangun adalah masa depan dan masa depan adalah waktunya partai Golkar memenangkan pemilu tahun 2024,” terangnya.

Usai sambutan, Airlangga menyerahkan tiga buah motor kepada kader Golkar dari penarikan undian doorprize yang menjadi rangkaian dari kegiatan Rakornis ini. Hadiah yang disediakan bukan hanya tiga motor saja melainkan hadiah hiburan lainnya.

(BorneoFlash.com/Niken)

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135