“Dispar mengajak seluruh masyarakat agar dapat berperan serta dalam mempromosikan objek dan tempat wisata di Kubar ini.
Upaya promosi tersebut bisa dilakukan melalui platform media sosial,” kata Kepala Dispar Kubar, Yuyun Diah Setyorini pada Kamis (9/6/2022).
Adapun peran serta masyarakat ini hanya cukup dengan sering memposting mengenai objek dan tempat wisata agar bisa diketahui masyarakat luas.
Apalagi masih banyak tempat wisata yang memang belum diketahui banyak orang sehingga jarang untuk dikunjungi.
“Jadi bagi masyarakat Kubar, diharapkan juga bisa sering mengunjungi objek dan tempat wisata. Silakan untuk swafoto dan memposting di akun media sosialnya.
Sebab ini juga akan membantu upaya promosi pariwisata kita di Bumi Tanaa Purai Ngeriman,” harapnya.
(BorneoFlash.com/Lis)