Pasangan Chelsie Monica dan Ummi Fisabilillah Berhasil Meraih Emas ke- 53 Sea Games 2021

oleh -
WIM Ummi Fisabilillah saat menghadapi Vietnam dalam nomor catur kilat beregu putri
WIM Ummi Fisabilillah saat menghadapi Vietnam dalam nomor catur kilat beregu putri yang berlangsung di Quang Ninh Exhibition Center, Vietnam, Sabtu (21/5/2022). ANTARA/HO-PB Percasi/Kristianus Liem/aa.

Pada babak kedua, Ummi kembali bermain cemerlang dengan mengambil poin penuh atas kemenangannya melawan WGM Thi Mai Hung Nguyen. Ditambah hasil remis Chelsie dengan IM Le Thao Nguyen Pham, maka Indonesia unggul 1,5 – 0,5 dari tuan rumah.

Pada babak ketiga, Chelsea dan Ummi tanpa kesusahan melumat team lemah Thailand untuk mengantongi poin sempurna 2.

Pecatur Chelsie Monica (tengah) Raih Emas Catur Kilat PON XX Papua . (Instagram/@chelsie.monica).
Pecatur Chelsie Monica (tengah) Raih Emas Catur Kilat PON XX Papua . (Instagram/@chelsie.monica).

Dengan kemenangan itu, tim catur Indonesia penuhi target yang sebelumnya ditargetkan yaitu 3 medali emas atau satu emas lebih banyak dari perolehan SEA Games 2019.

 

Sementara itu, bagi Ummi, gelaran SEA Games di Vietnam ini benar-benar membawa berkah. Dia menjadi satu-satunya pecatur Indonesia yang mendapat dua medali emas. Sebelumnya Ummi mempersembahkan medali emas di nomor beregu putri catur cepat bersama IM Medina Warda Aulia.

 

Di nomor regu catur kilat putra, GM Susanto Megaranto dan IM Muhammad Lutfi Ali menambahkan satu koleksi medali perak untuk Indonesia, hingga secara keseluruhan tim catur Indonesia mengantongi 3 emas, 4 perak, dan 2 perunggu.

 

Emas sebelumnya dipersembahkan pada nomor catur standar lewat WIM Dewi AA Citra dan pada nomor Catur cepat beregu putri melalui Medina dan Ummi.

 

Dengan begitu ketiga medali emas tim Indonesia di SEA Games Vietnam dipersembahkan oleh para pecatur putri.

 

Tim catur juga menyumbang 3 perak melalui IM Irene Kharisma Sukandar pada nomor standar putri, IM Mohamad Ervan pada standar putra, dan Susanto dan M Lufti pada beregu catur kilat putra.

 

Adapun 2 perunggu dipersembahkan GM Susanto Megaranto pada nomor catur cepat perseorangan putra dan melalui GM Novendra Priasmoro IM Yoseph Theolifus Taher pada nomor beregu catur cepat putra.

Baca Juga :  Zodiak Hari ini Sabtu 19 November 2022, ARIES: Ada Memori Masa Lalu yang Kembali Teringat

(Berbagai Sumber)

 

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.