Diduga Salah Sasaran, 9 Pelaku Begal Coba Serang 2 Anggota TNI 

oleh -
Polres Metro Jaksel menampilkan 9 pelaku begal yang mencoba menyerang dua prajurit TNI di Kebayoran Baru, Jaksel. Polisi juga menunjukkan sejumlah barang bukti terkait kasus tersebut. Foto: Rizky AM/detikcom.
Polres Metro Jaksel menampilkan 9 pelaku begal yang mencoba menyerang dua prajurit TNI di Kebayoran Baru, Jaksel. Polisi juga menunjukkan sejumlah barang bukti terkait kasus tersebut. Foto: Rizky AM/detikcom.

BorneoFlash.com, JAKARTA – Dua orang prajurit TNI AD dari kesatuan Yonarhanud 10/ABC Kodam Jaya berhasil menggagalkan aksi begal yang dilakukan sembilan orang di kawasan Pasar Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Minggu (8/5/2022).

Sembilan pelaku begal tersebut diduga salah sasaran dengan menyerang dua prajurit TNI saat dalam perjalanan pulang ke Batalyon Arhanud 10/ABC Bintaro Jakarta Selatan, usai berbelanja di Pasar Kebayoran Baru.

Komandan Batalyon Arhanud 10/ABC Letkol Arh Syarief S.B dalam keterangannya, Minggu (8/5/2022), membenarkan kejadian yang dialami anggotanya tersebut.

“Anggota kami sepulang dari berbelanja kebutuhan sehari-hari di pasar tradisional menggunakan sepeda motor, ketika perjalanan pulang, ada beberapa orang yang berusaha menyerang, yang kemungkinan besar akan melakukan begal terhadap anggota kami,” jelas Syarief.

Syarief mengungkapkan, kejadian bermula di sekitar SMPN 29 Jakarta Selatan, kala itu ada 9 orang dan tiga sepeda motor diduga para pelaku begal.

Kemudian saat korban yang ternyata anggota TNI ini melintas, para begal mencoba menghentikan kendaraan sepeda motor yang ditumpangi Prada Junior Noval dan Prada Ardian Sapta Savela.

Kejadian tepat pada hari Sabtu (7/5/2022) sekira pukul 05.15 WIB usai membantu membeli kebutuhan pokok untuk dimasak di dapur untuk para prajurit yang lajang.

Bahkan salah satu pelaku sempat melempar batu ke arah anggota Arhanud 10/ABC namun berhasil dihindari.

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.