Markus Dino: Diksar Gada Pratama Angkatan ke-3 Akan Kembali Digelar

oleh -
Para peserta pelatihan saat berfoto bersama saat acara penutupan pelatihan Pendidikan Dasar (Latdiksar) Satuan Pengamanan (Satpam) Gada Pratama angkatan ke-2 tahun 2022. Foto: HO.
Para peserta pelatihan saat berfoto bersama saat acara penutupan pelatihan Pendidikan Dasar (Latdiksar) Satuan Pengamanan (Satpam) Gada Pratama angkatan ke-2 tahun 2022. Foto: HO.
Sementara itu, untuk kepesertaan pelatihan yang rencananya digelar pada bulan Mei mendatang. Pihaknya juga mengatakan tidak membatasi kuota penerimaan.

 

Bahkan, pelatihan yang nantinya diadakan ini bisa diikuti pula oleh masyarakat dari Kabupaten Mahakam Ulu (Mahulu).

 

“PT KOG dan DPC APSI Kubar memang memiliki rencana beberapa program ke Mahulu. Namun hingga saat ini masih terkendala oleh pandemi Covid-19. Namun, untuk pelatihan tahap ke-3 mendatang kemungkinan sudah ada warga Mahulu yang mengikutinya di Kubar,” tuturnya.

 

Untuk itu, pihaknya kini berkomunikasi intensif dengan seluruh perusahaan yang ada di Kubar dan Mahulu. Termasuk dengan pemerintah daerah.

 

Sebab, ada kemungkinan besar sejumlah kantor pemerintah seperti kantor bupati, rumah sakit, dan sejumlah kantor dinas/badan ke depan akan menggunakan tenaga satpam.

 

“Mungkin saja kedepan sejumlah kantor pemerintah tidak lagi menggunakan tenaga Satpol PP dalam pengamanan kantor. Namun di outsourcing menggunakan tenaga satpam. Oleh karenanya pelatihan satpam tersebut rencananya akan kita buka kembali untuk angkatan ke-3 nanti,” tandasnya. 

 

(BorneoFlash.com/Lis)

 

 

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

Jangan ketinggalan berita terbaru! Follow Instagram  dan subscribe channel YouTube BorneoFlash Sekarang

No More Posts Available.

No more pages to load.