BorneoFlash.com, TANA PASER – Wakil Bupati (Wabup) Paser Hj Syarifah Masitah Assegaf merasa bangga dan mengapresiasi setinggi-tingginya atas capaian prestasi yang diperoleh Kafilah Kabupaten Paser pada MTQ tingkat Provinsi Kaltim ke-42 di Kota Bontang.
Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-42 yang resmi ditutup Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) Isran Noor, Selasa (8/6/2021) malam.
Kafilah Paser berhasil meraih peringkat Ke-7 dengan nilai akhir 33, perolehan tersebut naik setingkat dari capaian pada MTQ 2019 lalu yang berada pada peringkat delapan.
Masitah menjelaskan, apapun prestasi yang diraih, gelar juara bukan merupakan tujuan utama untuk mengikuti MTQ.
“Apapun prestasi yang telah diraih itu bukan merupakan tujuan utama MTQ dimaksud, akan tetapi yang terpenting, kita turut menegakkan syiar agama dan turut membina ukhuwah Islamiyah di tengah kondisi bangsa saat ini,” katanya.
Menurutnya, peringkat Ke-7 yang diperoleh Kafilah Paser merupakan hasil dan kerja keras semua pihak.
Mewakili Pemerintah Kabupaten Paser, Masitah menyampaikan rasa terima kasihnya atas perjuangan dan jerih payah Kafilah Paser untuk mengharumkan nama daerah.
“Saya atas nama Pemkab dan masyarakat mengucapkan selamat dan terima kasih atas perjuangan dan jerih payah saudara-saudara seluruh kontingen kafilah Paser. Sekali lagi saya bangga atas capaian ini,” ucapnya.
Wakil Bupati meminta jajaran LPTQ Paser agar menjadikan perolehan yang diraih, dapat dijadikan bahan evaluasi untuk meningkatkan kuantitas dan kualitas pembinaan, sehingga prestasi ke depan jauh lebih baik.
“Terima kasih kepada para pelatih, official, pengurus LPTQ dan pihak terkait lainnya, atas dedikasi dan kontribusi mereka dalam menyukseskan keikutsertaan kafilah Kabupaten Paser mengikuti MTQ di Bontang,” tandas Masitah.
Diketahui, selama mengikuti MTQ dari tanggal 5 sampai 9 Juni 2021, sebanyak 12 kafilah Paser berhasil meraih juara.
Berdasarkan pengumuman LPTQ Kaltim, Kafilah Kabupaten Paser menempati peringkat ke -7 dalam Musabaqah Tilawatil Qur’an Ke-42 Tahun 2021 di Kota Bontang.
Ke-12 kafilah tersebut, meliputi Juara terbaik I sebanyak 3 orang, terbaik II sebanyak 4 orang dan terbaik III sebanyak 6 orang dan selebihnya juara harapan yang tidak menentukan nilai peringkat.
Sedangkan untuk Juara 1 adalah kafilah Kutai Kertanegara, juara 2 kafilah Bontang, Juara 3 kafilah Samarinda, juara 4 kafilah Balikpapan, juara 5 kafilah Berau, juara 6 kafilah PPU, juara 7 kafilah Paser, Juara 8 kafilah Kutai Timur dan juara 9 kafilah Kutai Barat.
Sedangkan Kabupaten Mahakam Hulu absen, rencananya untuk tuan rumah MTQ ke-43 tahun 2022 nantinya akan digelar di Kota Samarinda.
(BorneoFlash.com/Fitriani)